\ Sandang Predikat Juara, Leicester City Hanya Targetkan 40 Poin
Salah seorang fan Leicester City mengangkat replika trofi kampiun Liga Primer Inggris yang mereka raih musim lalu (Foto: AFP PHOTO / Ian Kington)
Salah seorang fan Leicester City mengangkat replika trofi kampiun Liga Primer Inggris yang mereka raih musim lalu (Foto: AFP PHOTO / Ian Kington)

Sandang Predikat Juara, Leicester City Hanya Targetkan 40 Poin

Bola leicester city 2016--2017
Achmad Firdaus • 08 Agustus 2016 17:49
medcom.id, Leicester: Leicester City tidak memasang target muluk di kompetisi Liga Primer Inggris musim 20116--2017. Berstatus sebagai juara, The Foxes hanya menargetkan lolos dari jurang degradasi.
 
Target tersebut dibeberkan langsung oleh pelatih Leicester Claudio Ranieri. Pelatih asal Italia tersebut merasa, persaingan di musim baru nanti akan lebih sengit dari musim lalu.
 
"40 poin (adalah target kami)," ujar Ranieri dalam konferensi pers usai timnya dikalahkan Manchester United di ajang Community Shield, Minggu malam kemarin.
  "Jangan tertawa! Saya memulai musim dengan filosofi yang sama, kerendahan hati yang sama, itu saja," lanjutnya.
 
Target yang dilontarkan Ranieri memang terkesan terlalu merendah. Apalagi jika dibandingkan dengan sepak terjang Jamie Vardy dan kawan-kawan di musim lalu di mana mereka hanya kalah tiga kali dari total 38 laga pertandingan yang dilakoni.
 
"Apa yang kami raih di musim lalu memang fantastis. Tapi sekarang, 40 poin adalah target kami. Selanjutnya, kita lihat bagaimana nanti," tandasnya.
 
Ranieri nampaknya sadar timnya tidak akan mampu lagi membuat kejutan besar seperti musim lalu. Selain karena banyak tim yang sudah tahu pola permainan timnya yang hanya mengandalkan serangan balik, persaingan di musim baru nanti juga akan sangat sulit mengingat sejumlah klub besar kini hadir dengan skuat dan pelatih yang baru.
 
Chelsea, Manchester City dan Manchester United misalnya. Ketiga klub ini menyambut musim baru dengan pelatih baru yang kualitasnya tidak perlu lagi diragukan.
 
Leicester bahkan sudah merasakan kekuatan salah satu di antara ketiga klub di atas, Manchester United. Leicester harus merelakan gelar juara Community Shield usai ditumbangkan Jose Mourinho dan pemain anyarnya, Zlatan Ibrahimovic. (Goal)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(ACF)
LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif