\ Protes Keras Kartu Merah, Drinkwater Tetap Lolos Sanksi FA
Gelandang Leicester City, Danny Drinkwater. (AFP PHOTO / IKIMAGES / Ian Kington)
Gelandang Leicester City, Danny Drinkwater. (AFP PHOTO / IKIMAGES / Ian Kington)

Protes Keras Kartu Merah, Drinkwater Tetap Lolos Sanksi FA

Bola liga inggris leicester city 2016--2017
Kautsar Halim • 02 Mei 2016 22:24
medcom.id, Leicester: Gelandang Leicester City Danny Drinkwater terhindar dari sanksi Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA). Itu terjadi karena namanya tidak dilaporkan wasit yang memimpin pertandingan Leicester kontra Manchester United, Minggu 1 Mei lalu.
 
Drinkwater terancam mendapat sanksi FA karena memprotes keras ganjaran kartu kuning kedua dari wasit Michael Oliver. Saat itu, ia sempat berteriak marah-marah karena diusir dari lapangan pada menit ke-86.
 
Protes Keras Kartu Merah, Drinkwater Tetap Lolos Sanksi FA
  Tadinya Drinkwater sempat diprediksi bakal mendapat sanksi karena sikap naik pitam tersebut. Namun, berbagai media di Inggris mengabarkan Drinkwater telah terbebas dari sanksi karena tidak dilaporkan oleh wasit pertandingan.
 
Masih belum diketahui jelas alasan wasit tidak melaporkan aksi tidak terpuji itu. Akan tetapi, pemain asal Inggris tersebut akan tetap absen satu pertandingan pada laga lanjutan Leicester selanjutnya.
 
Meski harus pincang satu pemain inti, peluang Leicester untuk menjadi juara musim ini tetap terbuka lebar. The Foxes yang berada di puncak klasemen sudah berhasil mengumpulkan 77 poin atau berselisih delapan poin dari rival terdekatnya, Tottenham Hotspur. (ESPN)
 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(KAU)
LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif