\ Klopp Ideal untuk Liverpool
Jurgen Klopp. (Foto: Reuters/Murad Sezer)
Jurgen Klopp. (Foto: Reuters/Murad Sezer)

"Klopp Ideal untuk Liverpool"

Bola liverpool
Alfa Mandalika • 06 Oktober 2015 10:50
medcom.id, Berlin: Tidak lama setelah Brendan Rodgers dipecat Liverpool, muncul beberapa nama sebagai kandidat kuat penggantinya. Dua nama yang paling santer terdengar ialah Jurgen Klopp dan Carlo Ancelotti.
 
Mendengar kabar tersebut, eks gelandang Liverpool Dietmar Hamann lebih memilih Klopp. Ia menilai, eks pelatih Borussia Dortmund itu memiliki kualitas yang oke untuk membesut The Reds. Saat ini, Klopp juga belum melatih klub manapun usai mundur dari Dortmund akhir musim lalu.
 
"Liverpool harus dilatih oleh pelatih bertaraf internasional. Dua sosok yang banyak disebut-sebut adalah Ancelotti dan Klopp. Saya pikir Klopp akan lebih diunggulkan," kata Hamann.
  "Emosi-emosi di Liverpool perlu dibangkitkan. Orang-orang sudah kehilangan kepercayaan kepada tim dan sangat penting untuk siapapun pelatih yang datang untuk membangunkan lagi semangat pemain dan melakukan berbagai hal yang tepat," sambungnya.
 
Hamann juga merasa Klopp merupakan sosok yang tepat untuk mengembalikan hasrat para pemain Liverpool.
 
"Klopp bisa menghidupkan hasrat dan kecintaan pemain dalam suatu permainan. Sangat cocok untuk mentalitas Liverpool. Ia akan menjadi solusi ideal bagi Liverpool," papar Hamann. (AFP)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(ASM)
LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif