\ Ini Faktor yang Membuat Ancelotti Tak Bisa Melatih Liverpool
Carlo Ancelotti (Foto: AFP/DANI POZO)
Carlo Ancelotti (Foto: AFP/DANI POZO)

Ini Faktor yang Membuat Ancelotti Tak Bisa Melatih Liverpool

Bola liverpool
Krisna Octavianus • 05 Oktober 2015 15:17
medcom.id, Italia: Liverpool menjadikan Carlo Ancelotti sebagai salah satu kandidat pengganti Brendan Rodgers. Akan tetapi, pelatih Italia itu tampaknya tidak tidak tertarik dengan The Reds karena tim yang bermarkas di Anfield itu tak bermain di Liga Champions.
 
Rodgers pada Minggu 4 Oktober malam WIB menyusul serangkaian hasil yang mengecewakan yang didapat The Reds. Terbaru, hasil imbang di derby Merseyside kontra Everton membuat manajemen memutuskan untuk mendepak pria asal Irlandia Utara tersebut.
 
Ancelotti, bersama mantan pelatih Borussia Dortmund Jurgen Klopp, merupakan kandidat yang paling berpeluang untuk menggantikan Rodgers.
  Namun menurut ESPN FC, mantan arsitek AC Milan dan Real Madrid itu dikabarkan tak berminta besut Liverpool. Pasalnya, ia dikabarkan hanya mau melatih tim yang bermain bermain di Liga Champions.
 
Ancelotti saat ini sedang menikmati masa rehat dari dunia kepelatihan selama setahun setelah didepak Madrid musim panas tahun ini. Selain dihubungkan dengan Liverpool, dirinya juga disebut-sebut akan menukangi tim nasional Italia menggantikan Antonio Conte selepas Piala Eropa 2016. (Football Italia)
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(KRS)
LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif