Tangkapan layar berita palsu Foto:Facebook
Tangkapan layar berita palsu Foto:Facebook

[Fakta atau Hoaks]

[Cek Fakta] Bantuan Kompensasi Biaya di Rumah Saja Rp600 Ribu? Ini Faktanya

Medcom Files Cek Fakta
Whisnu Mardiansyah • 23 April 2021 11:03
Beredar sebuah informasi link pencairan bantuan kompensasi biaya di rumah saja sebesar Rp600 ribu. Bantuan disebutkan cair 30 Maret 2021 dengan mengecek di link yang diberikan.
 
Akun facebook Nyul membagikan informasi ini pada 20 April 2021. Berikut informasi yang diunggah.

Bagi yang sudah memiliki E-KTP sudah bisa mengambil kompensasi karena corona Per Tgl 30 April 2021 sebesar Rp. 600.000 untuk biaya # dirumah aja.
Silakan cek apakah nama anda tercantum, dan cocokkan dengan NIK E-KTP anda melalui link berikut ini : https://bit.ly/3uEB0Bc ??


[Cek Fakta] Bantuan Kompensasi Biaya di Rumah Saja Rp600 Ribu? Ini Faktanya
 
Penelusuran:
Dari hasil penelusuran tim cek fakta medcom, klaim bantuan kompensasi biaya di rumah saja sebesar Rp600 ribu adalah salah. Faktanya, informasi link tersebut diduga modus penipuan phising atau peretasan yang dapat bermula dari link atau situs tertentu jika sempat di-klik penerima pesan.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


 
Adapun bantuan sosial tunai (BST) yang diberikan pemerintah pusat untuk tahun 2021 sebesar Rp300 ribu per bulan. Dilansir dari cnbcindonesia.com, Bantuan Sosial Tunai (BST) merupakan bantuan sosial yang diberikan kepada masyarakat terdampak Covid-19 untuk memenuhi kebutuhan dasar. Bantuan ini disalurkan melalui dua cara yaitu BST dari pemerintah pusat dan pemerintah daerah. Dari pemerintah pusat bantuan disalurkan melalui PT Pos Indonesia (Persero) dengan sumber dana dari APBN.
 
Data BST dalam situs dtks.kemensos.go.id sudah mencapai 51.823.217 penerima.
 
Adapun cara mengecek daftar penerima Bantuan Sosial Tunai (BST) melalui cara sebagai berikut:
 
1. Lihat nama penerima bansos senilai Rp300 ribu di website dtks.kemensos.go.id dengan menggunakan Nomor Induk Kependudukan, Kartu Sembako, dan Nomor Peserta Program Keluarga Harapan (PKH) atau ID DTKS (ID Data Terpadu Kesejahteraan Sosial).
 
2. Masukan nomor ID yang dipilih.
 
3. Masukan nama sesuai ID
 
4. Lalu masukan huruf yang tertera dalam kotak box captcha
 
[Cek Fakta] Bantuan Kompensasi Biaya di Rumah Saja Rp600 Ribu? Ini Faktanya
 
Kesimpulan:
Klaim bantuan kompensasi biaya di rumah saja sebesar Rp600 ribu adalah salah. Faktanya, informasi link tersebut diduga modus penipuan phising atau peretasan yang dapat bermula dari link atau situs tertentu jika sempat di-klik penerima pesan.
 
Informasi ini jenis hoaks fabricated content (konten palsu). Fabricated content terbilang menjadi jenis konten palsu yang paling berbahaya. Konten ini dibentuk dengan kandungan 100% tidak bisa dipertanggung-jawabkan secara fakta. Biasanya, fabricated content berupa informasi lowongan kerja palsu dan lain-lain.
[Cek Fakta] Bantuan Kompensasi Biaya di Rumah Saja Rp600 Ribu? Ini Faktanya
Referensi:
1.https://www.cnbcindonesia.com/news/20210215200529-4-223539/ini-cara-mengecek-penerima-bantuan-sosial-tunai-simak
2.https://archive.fo/wip/WJWNY
 

*Kami sangat senang dan berterima kasih jika Anda menemukan informasi terindikasi hoaks atau memiliki sanggahan terhadap hasil pemeriksaan fakta, kemudian melaporkannya melalui surel cekfakta@medcom.id atau WA/SMS ke nomor 082113322016
 

 
(WHS)
LEAVE A COMMENT
LOADING
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif