Kartu BRIZZI
Kartu BRIZZI

Tips & Trik

Cara Cek Saldo BRIZZI Bisa Lewat HP Hingga ATM BRI

Medcom • 26 Desember 2023 12:12
Jakarta: BRIZZI merupakan kartu elektronik yang memudahkan para nasabah BRI untuk melakukan transaksi, biasanya kartu tersebut digunakan untuk keperluan transportasi. Maka dari itu, para nasabah dari BRI memang diwajibkan untuk mempunyai aplikasi BRIMO untuk mempermudah mereka dalam melakukan berbagai aksesibilitas. Bisa dikatakan, sebagian besar nasabah dari BRI memang memiliki kartu BRIZZI.
 
Namun, masih banyak pengguna atau nasabah baru BRI yang belum mengetahui cara untuk mengecek saldo BRIZZI mereka. Jangan khawatir, karena berikut adalah cara untuk mengetahui saldo BRIZZI dengan menggunakan aplikasi dan juga ATM BRI.
 
Baca Juga: Mudik Lewat Tol, Begini Cara Cek Saldo E-Money di Android
 

Aplikasi BRImo

1. Masuk ke aplikasi BRIMO
2. Lakukan Login (Jika belum mempunyai akun, kamu bisa klik “Daftar”)
3, Pilih menu “BRIZZI”.
4. Tempel dan tahan kartu BRIZZI kamu pada daerah NFC.
5. Kemudian, secara otomatis kartu BRIZZI sudah muncul.
 

ATM BRI

1. Cari ATM BRI terdekat.
2. Jika sudah, masukkan kartu ATM BRI.
3. Masukkan PIN seperti biasa.
4. Pilih “Lainnya”.
5. Kemudian, klik menu “BRIZZI”.
6. Letakkan kartu BRIZZI pada tempat yang sudah disediakan.
7. Kemudian saldo dari BRIZZI sudah muncul pada layar.

Itulah kedua cara untuk mengetahui saldo BRIZZI dengan mudah. Namun, perlu dipastikan bahwa smartphone yang kamu gunakan sudah mempunyai fitur NFC yang memungkinkan kamu untuk bisa melakukan pengecekkan menggunakan HP. Kemudian, untuk ATM sendiri pastikan mesin sudah menghadirkan simbol BRIZZI. (Christopher Louis)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan