LG dilaporkan menunda peluncuran layanan pembayaran mobile, LG Pay, ke tahun 2017.
LG dilaporkan menunda peluncuran layanan pembayaran mobile, LG Pay, ke tahun 2017.

LG Tunda Peluncuran LG Pay ke Tahun Depan

Lufthi Anggraeni • 28 September 2016 11:12
medcom.id: LG menunda peluncuran layanan pembayaran mobile karyanya, LG Pay, ke tahun 2017. Penundaan ini dikabarkan disebabkan permasalahan yang dialami oleh LG Pay selama proses pengujian layanan tersebut.
 
Perusahaan asal Korea Selatan ini berencana untuk memperkenalkan LG Pay bersamaan pada peluncuran smartphone unggulan terbarunya, LG V20. Ponsel cerdas tersebut mulai tersedia di Korea Selatan pada 29 September mendatang.
 
LG telah menyelesaikan proses pengembangan teknologi pembayaran yang digunakan pada LG Pay, sebelum menemukan permasalahan pada proses pengujian.

LG juga berencana untuk menghubungkan LG Pay dengan White Card, kartu fisik berisi informasi terkait kartu debit dan kredit. Layanan tersebut akan terhubung ke smartphone via NFC.
 
White Card belum resmi dikomersialisasikan di Korea Selatan. Namun, LG telah menyelesaikan proses pengujian dan pengkajian yang dibutuhkannya untuk mendapatkan izin peredaran kartu ini.
 
LG Pay diumumkan pada bulan Maret tahun lalu, dan dijadwalkan untuk menyapa konsumen pada tahun ini. Sejak pengumuman penundaannya, LG enggan memberikan keterangan lebih lanjut terkait dengan layanan pembayaran mobile tersebut.
 
LG Pay dikabarkan ditujukan sebagai pesaing Samsung Pay dan Apple Pay yang telah tersedia di pasar terlebih dahulu. Apple telah menyatakan ketertarikannya untuk menghadirkan layanan Apple Pay di Eropa dan Asia, sementara Samsung Pay juga akan menyapa konsumen Indonesia dan telah diterapkan di Singapura.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(MMI)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan