Investasi ini akan dimanfaatkan Disney untuk mengembangkan bisnis streaming miliknya dengan bantuan teknologi dan kemampuan BAMTech. Bisnis ini didukung oleh layanan berlangganan multi-olahraga baru dari saluran milik Disney, yaitu ESPN, seperti yang dilaporkan TechCrunch.
"Investasi kami di BAMTech memberikan akses ke infrastruktur teknologi yang kami butuhkan, untuk mempercepat pertumbuhan dan memonetisasi kemampuan streaming di ESPN dan seluruh perusahaan kami," ujar CEO Disney, Bob Iger.
Disney juga mengungkap akan merilis informasi lebih lengkap terkait dengan layanan bermerek ESPN baru tersebut dalam waku beberapa bulan mendatang. Namun, lanjut Disney, layanan tersebut tidak termasuk konten yang saat ini tersedia pada saluran TV ESPN.
Penyerahan dana investasi sebesar USD1 miliar ini akan dilaksanakan sebanyak dua kali, yaitu pada Agustus 2016 dan Januari 2017. Disney menyebut, perusahaannya juga memiliki pilihan untuk mengakuisisi sebagian besar saham BAMTech.
Sebelumnya, Bloomberg telah melaporkan bahwa kesepakatan ini tengah dalam proses penyelesaian, didukung pernyataan Iger yang mengungkap bahwa ESPN akan menawarkan layanan langsung ke konsumen.
Sementara itu, investasi ini dikabarkan akan dimanfaatkan BAMTech untuk mengembangkan bisnis media digital MLB, yaitu MLB Advanced Media. Fakta bahwa ia didirikan oleh MLB tidak membatasi klien yang ditangani oleh BAMTech. Saat ini, perusahaan ini juga menangani HBO Now, National Hockey League, PGA Tour dan WWE Network.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id