Di bawah ini, Medcom.id menyajikan rangkuman dari masing-masing berita teknologi terpopuler dilengkapi dengan tautan yang dapat diakses untuk menuju berita lengkap dari tiga berita teknologi terpopuler.
1. Samsung TV Neo QLED 8K Temani Perayaan Rossa 25 Tahun Berkarier
Samsung Electronics mendukung perayaan 25 tahun karier Rossa melalui peluncuran film All Access to Rossa 25 Shining Years dan instalasi khusus di Fashion Corridor, Plaza Indonesia hingga tanggal 10 Agustus 2024.
Instalasi ini menampilkan momen penting dalam perjalanan karier Rossa, termasuk busana ikonik dari perancang busana ternama Indonesia. Dukungan Samsung terhadap Rossa ini diwujudkan melalui penggunaan Samsung TV Neo QLED 8K untuk menampilkan cerita Rossa dalam visual jernih dan detail.
Sebagai informasi, Samsung akan meluncurkan teknologi terbaru tersebut secara resmi di Indonesia dalam waktu dekat. Samsung menggadang Samsung TV Neo QLED 8K sebagai salah satu TV terbaiknya, berkat dukungan berbagai fitur canggih termasuk fitur berbasis kecerdasan buatan (AI).
Baca lebih lengkap di sini.
2. Akibat Judi Online, Menkominfo Mau Evaluasi Sistem Pembayaran Digital
Menkominfo Budi Arie Setiadi menyatakan jajarannya telah mengambil sejumlah langkah untuk memperkuat pencegahan aktivitas judi online meluas. Selain melakukan pemutusan akses masyarakat terhadap situs judi online, sosialisasi dan kolaborasi dengan berbagai elemen masyarakat, terbaru adalah dengan menangani sistem pembayaran digital.
Menkominfo menyatakan Kementerian Kominfo akan melakukan evaluasi total terhadap tiga komponen penting sistem pembayaran dalam judi online.
"Ini ada tiga komponen menurut saya, untuk kita melakukan evaluasi total. Pertama, sistem pembayaran, kedua, payment gateway, dan ketiga adalah pinjaman online, karena pinjaman online ini juga harus kita tertibkan,” jelasnya dalam sebuah sesi podcast.
Baca lebih lengkap di sini.
3. Supersonic Charger 320W, Baterai Hape Penuh dalam 4 Menit!
Hari ini realme resmi menggelar acara khusus perkenalan teknologi terbarunya sekaligus 8282 Fan Festival yang mengundang realme Fans untuk berkunjung ke kantor pusat di Shenzhen, Tiongkok.
Sesuai janji, realme memamerkan inovasi teknologi terbaru untuk pengecasan baterai hape atau smartphone. Teknologi bernama 320W Supersonic Charge memungkinkan baterai smartphone realme bisa terisi penuh dalam durasi 4 menit saja!
Teknologi mengagumkan ini juga diklaim realme sebagai teknologi pengisian daya tercepat di dunia. Pada demonstrasi yang juga bisa disaksikan langsung di unggahan media sosial realme, terlihat bahwa baterai smartphone bisa terisi dari nol hingga penuh dalam waktu 4 menit 30 detik.
Baca lebih lengkap di sini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News