Sebagian besar rasa tidak aman berasal dari dalam diri kita sendiri. (Foto: Pexels.com)
Sebagian besar rasa tidak aman berasal dari dalam diri kita sendiri. (Foto: Pexels.com)

Cara Menghentikan Rasa Tak Aman dalam Hubungan

Rona romansa psikologi
Kumara Anggita • 01 Mei 2019 07:00

Sebagian besar rasa tidak aman berasal dari dalam diri kita sendiri. Anda tidak harus kaya atau cantik untuk menawarkan sesuatu. Karakteristik kepribadian jauh lebih penting bagi kualitas keseluruhan hubungan. 


 

Jakarta: Ketika masuk dalam hubungan Anda tiba-tiba menjadi insecure atau tidak aman, Anda takut kehilangan dia atau mungkin Anda takut dia tidak tulus. Ketika perasaan ini muncul, hal paling mudah untuk dilakukan adalah menyalahkan orang lain yaitu pasangan Anda.
 
Kenyataannya adalah sebagian besar rasa tidak aman berasal dari dalam diri kita sendiri. Sebelum Anda merusak hubungan Anda yang sebenarnya begitu indah, lebih baik Anda hentikan perasaan tidak aman tersebut secepat mungkin. Berikut penjelasannya yang dilansir dari Psychology Today.

1. Perhatikan nilai Anda

Ketika rasa tak aman muncul, Anda sering fokus pada sesuatu yang Anda rasa kurang tentang Anda. Tidak perlu menghukum diri, yang baik dilakukan adalah dengan mengetahui apa yang Anda tawarkan kepada orang lain. 

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Anda tidak harus kaya atau cantik untuk menawarkan sesuatu. Karakteristik kepribadian jauh lebih penting bagi kualitas keseluruhan hubungan. 
 
Hal tersebut merupakan yang paling dihargai orang dalam diri pasangan. Selain itu, Anda juga perlu pikirkan bagaiman efek Anda pada pasangan. 
 
Apakah Anda membuat mereka merasa dicintai, didukung, dan bahagia? Ini adalah hal-hal yang semua orang ingin rasakan dalam suatu hubungan.
 
Coba untuk fokus pada apa yang bisa Anda beri daripada kekurangan Anda. Ini akan mengubah perspektif Anda. 
 
Cara Menghentikan Rasa Tak Aman dalam Hubungan
(Ketika rasa tak aman muncul, Anda sering fokus pada sesuatu yang Anda rasa kurang tentang Anda. Foto: Pexels.com)

2. Bangun kepercayaan diri Anda

Penelitian menunjukkan bahwa orang-orang yang merasa tak aman dalam hubungan cenderung memiliki harga diri yang lebih buruk. Buruknya mereka mencari validasi diri dari orang lain.
 
Ketika kesejahteraan Anda bergantung pada orang lain, Anda memberikan semua kekuatan Anda. Pasangan yang sehat tidak mau memikul beban seperti ini sehingga mendorongnya menjauh. Merasa senang dengan siapa diri Anda menguntungkan pihak Anda maupun pasangan.
 
Membangun rasa percaya diri datang dari pengalaman tetapi ada dua langkah yang dapat Anda lakukan. Belajarlah membungkam kritik batin Anda dan mempraktikkan belas kasih diri selain itu, melatih diri untuk fokus pada aspek-aspek diri yang Anda sukai bukan yang tidak Anda sukai.

3. Jaga independensi Anda

Bergantung pada orang yang Anda percaya mungkin terdengar tepat namun menjadi terlalu terjerat dalam suatu hubungan dapat menyebabkan batas-batas yang buruk.
 
Pegang identitas diri Anda dan menjaga kebutuhan Anda sendiri adalah kunci untuk menjaga keseimbangan yang sehat dalam suatu hubungan. Ketika Anda tidak bergantung pada hubungan Anda untuk memenuhi semua kebutuhan Anda, Anda akan merasa lebih baik.
 
Cara untuk memertahankan kemandirian Anda meliputi: Meluangkan waktu untuk teman, minat, dan hobi Anda sendiri, memertahankan kemandirian finansial, dan memiliki tujuan peningkatan diri yang terpisah dari hubungan Anda.

4. Yakini diri Anda

Dengan keyakinan jalan menjadi lebih mudah untuk dirintangi. Oleh karena itu, belajarlah untuk memercayai diri sendiri. Percayalah pada diri sendiri untuk mengetahui bahwa apa pun yang dilakukan orang lain, Anda akan sanggup untuk menjaga diri Anda sendiri. 
 
Percayalah pada diri sendiri untuk mengetahui bahwa Anda tidak akan mengabaikan suara batin Anda ketika dia memberi tahu bahwa ada sesuatu yang tidak beres.
 
Memang tidak mudah untuk mencapai ini, namun dengan tekad dan kesadaran yang kuat, Anda pasti bisa mencapainya. Intinya, perasaan aman bisa Anda miliki dari diri sendiri. Karena Anda yang menciptakan.
 


 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(TIN)


social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif