Siswa SMA 78 Jakarta bersiap mengikuti TKA 2025. Medcom.id/Ilham Pratama Putra
Siswa SMA 78 Jakarta bersiap mengikuti TKA 2025. Medcom.id/Ilham Pratama Putra

TKA 2025 Mulai Hari Ini, Tingkat Kepesertaan di SMAN 78 Capai 100%

Ilham Pratama Putra • 03 November 2025 09:38
Jakarta: Tes Kemampuan Akademik (TKA) 2025 jenjang SMA/SMK/Sederajat resmi degelar serentak secara nasional hari ini, Senin, 3 November 2025. Siswa yang sudah mendaftar dapat mengikuti TKA.
 
Salah satu sekolah yang menggelar TKA adalah SMAN 78 Jakarta. Tingkat kepesertaan TKA di SMAN 78 mencapai 100 persen alias seluruh siswa kela 12 mengikuti tes. 
 
"Siswa kami yang mengikuti TKA ini 394 ya. Ikut semua 100 persen," beber Kepala Sekolah SMAN 78, Marzuki Miad, di SMAN 78, Jakarta, Senin, 3 November 2025.

Pelaksanaan TKA di SMAN 78 berlangsung selama empat hari dengan dibagi atas dua sesi dan dua gelombang. "Sehingga ya selama 4 hari ini, ya mudah-mudahan semuanya berjalan dengan aman, lancar," kata dia.
 
Marzuki menyebut keikutsertaan siswa SMAN 78 dalam TKA tidak dengan paksaan. Melainkan, siswa diberikan penjelasan tentang pentingnya mengikuti TKA.
 
"Mengarahkan bahwa pentingnya TKA ini adalah kegunaan untuk A, B, C dan seterusnya. Sehingga anak-anak kami dengan sadar yang mengikuti kegiatan TKA ini," ujar dia. 
 
Dirjen Pendidikan Dasar dan Menengah Kemendikdasmen Gogot Suharwoto mengatakan TKA tidak bersifat wajib. Ia berharap siswa yang mengikuti TKA bisa bersemangat dan gembira.
 
"Supaya nanti tidak ada lagi statement-statement yang menyatakan bahwa anak-anak terpaksa harus ikut TKA. Kita beri semangat anak-anak tetap jujur dan gembira," tutur dia. 

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(REN)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan