Mendikdasmen Abdul Mu'ti membeberkan alasan pelaksanaan ujian nasional digelar November. Pelaksanaannya sangat berbeda dengan UN yang biasa digelar pada bulan tertentu di semester genap tahun ajaran.
"Karena yang kelas 12 itu kan nanti dia akan kuliah, sehingga dengan hasil itu, dapat bermanfaat untuk menjadi salah satu pertimbangan bagi perguruan tinggi," ujar Mu'ti di kantor Pusdatin Ciputat, Tangerang Selatan, Selasa, 21 Januari 2025.
| Baca juga: UN Bakal Ganti Nama, Tak Lagi Gunakan Kata 'Ujian' |
Sedangkan, pelaksanaan UN format baru untuk jenjang SMP dan SD akan digelar pada 2026. Mu'ti mengatakan nantinya UN tak lagi menggunakan kata 'ujian'
"Nanti tidak akan ada kata-kata ujian lagi," kata Mu'ti.
Namun, Mu'ti belum membocorkan nama pengganti UN. Ia mengatakan nama resminya akan diterbitkan bersamaan dengan penerbitan format UN yang baru.
"Kata penggantinya apa, nanti tunggu sampai terbit," ujar dia.
Format baru UN akan diumumkan ke publik pada April 2025. "Mungkin bisa kami sampaikan, tidak harus menunggu (lama), setelah hari raya (Idulfitri 2025)," ujar dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id