"Selamat untuk teman-teman yang berhasil lolos ke tahap selanjutnya," tulis informasi di akun Instagram @forum.awardee.beasiswaunggulan dikutip Selasa, 26 Agustus 2025.
Peserta yang lolos seleksi tahap I berhak melanjutkan ke seleksi tahap II. Informasi detail mengenai seleksi tahap II akan disampaikan melalui email pendaftar.
Beasiswa Unggulan ditujukan kepada masyarakat berprestasi, baik akademik maupun non-akademik tingkat nasional atau internasional. Beasuswa Unggulan juga diberikan kepada mahasiswa penyandang disabilitas.
Beasiswa ini diharapkan bisa meningkatkan kompetensi SDM Inonesia. Yuk kenali lebih dalam dengan Beasiswa Unggulan Tahun 2025:
Apa itu Beasiswa Unggulan?
Malansir laman beasiswaunggulan.kemendikdasmen.go.id, Beasiswa Unggulan adalah pemberian biaya pendidikan oleh pemerintah Indonesia kepada putra-putri terbaik bangsa Indonesia pada perguruan tinggi penerima peserta didik program Beasiswa Unggulan pada jenjang S1, S2, dan S3.Persyaratan umum pendaftaran Beasiswa Unggulan 2025:
Berikut ini persyaratan umum, khusus dan disabilitas:- Rekomendasi institusi terkait
- Tidak sedang menerima beasiswa sejenis dari sumber lain
- Belum pernah menempuh pendidikan pada jenjang yang sama
- Diterima di perguruan tinggi terakreditasi minimal B/Baik Sekali atau diakui Kemendiktisaintek untuk luar negeri
- Tidak berstatus dosen, guru, tenaga kependidikan, atau pelaku budaya
- Diutamakan untuk kelas reguler dan memiliki sertifikat prestasi nasional/internasional
| Baca juga: Kelengkapan Dokumen Jadi Kunci Lolos Beasiswa Unggulan 2025 |
Persyaratan Khusus setiap Jenjang
1. S1/D4
- Lulusan maksimal 2 tahun sebelumnya
- LoA/surat aktif kuliah
- IPK minimal 2,75 (on-going)
- Sertifikat UKBI & bahasa Inggris (untuk luar negeri)
- Esai 1.000-1.500 kata
2. S2
- Usia maksimal 32/33 tahun
- LoA/surat aktif kuliah
- IPK S1 & S2 minimal 3,00
- Sertifikat UKBI & bahasa Inggris (untuk luar negeri)
- Rencana studi
- Esai 1.500-2.000 kata
3. S3
- Usia maksimal 46/47 tahun
- LoA/surat aktif kuliah
- IPK S2 minimal 3,00
- Sertifikat UKBI & bahasa Inggris (untuk luar negeri)
- Proposal disertasi
- Esai 1.500-2.000 kata
Persyaratan Disabilitas
- Sertifikat prestasi (jika ada)
- Surat keterangan disabilitas dari dokter/ahli/lembaga
- Rekomendasi institusi terkait
- Tidak sedang menerima beasiswa sejenis
- Surat pernyataan mahasiswa berkebutuhan khusus
- LoA/surat aktif kuliah, IPK minimal 3,25 (S2) dan 3,40 (S3) untuk on-going
- Esai 1.500-2.000 kata
- Khusus S2/S3: usia maksimal 32/33 tahun (S2), 46/47 tahun (S3), rencana studi/proposal disertasi
- Persyaratan lain sesuai pada pedoman (jika ada)
Jadwal
Jadwal pendaftaran hingga proses seleksi Beasiswa Unggulan 2025:- Pendaftaran: 14-27 Juli 2025
- Seleksi administarasi: 28 Juli-10 Agustus 2025
- Pengumuman hasil seleksi adminitrasi: 11 Agustus 2025
- Seleksi wawancara: 18 Agustus-16 Septmber 2025
- Pengumuman hasil seleksi wawancara: 17 September 2025
- Pembekalan dan penjelasan teknis penanda tanganan kontrak: Diumumkan pada akun laman pendaftaran.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id