Bagi Sobat Medcom yang ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi negeri, penting untuk memahami berbagai persyaratan yang telah ditetapkan panitia. Pasalnya, kelengkapan dokumen dan pemenuhan syarat menjadi kunci utama agar proses pendaftaran berjalan lancar.
UTBK SNBT 2026 akan diselenggarakan dalam satu gelombang yang berlangsung selama 10 hari dengan 2 sesi per hari. Untuk lebih jelasnya, simak persyaratan dan ketentuan lengkap SNBT 2026 di bawah ini.
Ketentuan umum SNBT 2026
- Calon peserta hanya diizinkan mengikuti UTBK 2026 satu kali saja
- Hasil yang diperoleh dari UTBK 2026 hanya dapat digunakan untuk mengikuti SNBT dan proses penerimaan di PTN pada tahun 2026
- Proses seleksi jalur SNBT 2026 didasarkan pada hasil UTBK 2026, dengan tambahan portofolio untuk calon peserta yang memilih program studi bidang seni atau olahraga
- Siswa yang sudah dinyatakan lolos melalui jalur SNBP 2026, SNBP 2025, maupun SNBP 2024 tidak diperkenankan mendaftar SNBT 2026
Persyaratan UTBK-SNBT 2026
Nah, setelah memahami ketentuan umumnya, berikut ini syarat-syarat yang wajib dipenuhi calon peserta SNBT 2026:- Calon peserta wajib memiliki akun SNPMB siswa. Registrasi akun melalui portal.snpmb.id
- WNI yang memiliki NIK
- Lulusan SMA/MA/SMK sederajat pada tahun 2024, 2025, dan 2026 atau lulusan paket C tahun 2024, 2025, dan 2026 dengan batas maksimal umur 25 tahun (per 1 Juli 2026)
- Siswa yang belum memiliki ijazah harus membawa surat keterangan kelas 12 disertai pas foto terbaru berwarna, stempel/cap sekolah, tanda tangan Kepala Sekolah
- Untuk lulusan SMA sederajat dari luar negeri harus memiliki ijazah yang sudah disetarakan
- Memiliki kondisi kesehatan yang memadai supaya tidak menghambat kelancaran proses studi
- Untuk peserta berkebutuhan khusus tunanetra wajib mengunggah surat pernyataan tunanetra
- Membayar biaya UTBK
Tahapan pendaftaran UTBK-SNBT 2026
Proses pendaftaran UTBK-SNBT 2026 dilakukan secara online melalui Portal SNPMB dengan beberapa tahapan. Berikut langkah-langkahnya:- Login ke Portal SNPMB atau akses melalui link https://portal.snpmb.id/, dan pilih menu pendaftaran UTBK-SNBT menggunakan akun SNPMB yang telah dibuat
- Melengkapi biodata dengan mengisi dan melengkapi data diri, mengunggah pas foto berwarna terbaru, melakukan verifikasi biodata, serta mengunduh dan mengunggah pernyataan tunanetra dan/atau hambatan visual jika diperlukan
- Memilih program studi dan mengunggah portofolio, khususnya bagi calon peserta yang memilih program studi bidang seni dan/atau olahraga
- Memilih pusat UTBK dan memperoleh slip pembayaran biaya UTBK untuk peserta yang bukan pelamar KIP Kuliah
- Melakukan pembayaran sesuai dengan mitra dan tata cara yang tertera pada panduan pembayaran biaya UTBK.
- Biaya yang harus dibayarkan untuk mengikuti UTBK-SNBT 2026 adalah sebesar Rp200.000. Untuk informasi lengkapnya, Sobat Medcom dapat mengakses melalui link berikut: https://snpmb.id/utbk-snbt/informasi-umum
Baca Juga :
Cara Registrasi SNBT 2026 untuk Siswa Gap Year
Materi tes UTBK-SNBT 2026
Materi tes yang akan diujikan dalam UTBK-SNBT 2026 terdiri dari dua jenis tes utama. Pertama adalah Tes Potensi Skolastik (TPS) yang mencakup penalaran umum, pengetahuan dan pemahaman umum, pemahaman bacaan dan menulis, serta pengetahuan kuantitatif. Kedua adalah Tes Literasi yang meliputi literasi dalam bahasa Indonesia, literasi dalam bahasa Inggris, dan penalaran matematika.Ketentuan pemilihan prodi UTBK-SNBT 2026
Berikut ketentuan pemilihan prodi pada UTBK-SNBT 2026:1. Ketentuan memilih 1 prodi:
- Bebas memilih prodi apa pun
2. Ketentuan untuk memilih 2 prodi:
- Bebas memilih prodi apa pun
3. Ketentuan untuk memilih 3 prodi:
- Kombinasi 2 program akademik dan 1 program vokasi
- Kombinasi 1 program akademik dan 2 program vokasi
- Kombinasi 3 Program vokasi dengan minimal 1 program D3
4. Ketentuan untuk memilih 4 prodi:
- Kombinasi 2 program akademik dan 2 program vokasi dengan minimal 1 program D3
- Kombinasi 1 program akademik dan 3 program vokasi dengan minimal 1 program D3
Portofolio untuk prodi tertentu
Calon peserta yang memilih prodi seni dan atau olahraga wajib mengunggah portofolio sebagai berikut:- Olahraga
- Seni rupa, desain, dan kriya
- Seni tari
- Seni musik
- Seni karawitan
- Etnomusikologi
- Teater
- Fotografi
- Film televisi
- Seni pedalangan
- Sendratasik
Skema Pelaksanaan UTBK-SNBT 2026
UTBK-SNBT 2026 diselenggarakan dalam satu gelombang selama 10 hari dengan dua sesi UTBK per hari. Pelaksanaan UTBK-SNBT 2026 dimulai pada 21 April sampai 30 April 2026.Jadwal UTBK-SNBT 2026
- Registrasi Akun Siswa: 12 Januari-7 April 2026
- Pendaftaran UTBK-SNBT: 25 Maret-7 April 2026
- Pembayaran biaya UTBK: 25 Maret-8 April 2026
- Pelaksanaan UTBK: 21 April-30 April 2026
- Pengumuman Hasil SNBT: 25 Mei 2026
- Masa Unduh Sertifikat UTBK: 2 Juni-31 Juli 2026.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News