Nah, penting buat kamu yang mengicar masuk perguruan tinggi negeri (PTN) dengan tes untuk mengetahui jadwal Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) SNBT. Ini agar kamu mempersiapkan diri dari jauh hari.
Persiapan matang bisa memperbesar peluang kamu lulus tes UTBK SNNT 2026. Nah, berikut ini jadwal UTBK 2026:
Jadwal UTBK SNBT 2026
Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) telah menetapkan jadwal SNBT.Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berbasis Tes (UTBK-SNBT) 2026 akan digelar pada 21-30 April 2026.
Sebelum mengikuti ujian, calon peserta harus melakukan registrasi akun Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB). Setelah itu, calon mahasiswa dapat mendaftar UTBK-SNBT 2026.
Pendaftaran UTBK SNBT dibuka pada 25 Maret sampai 7 April 2026. Nah, supaya tak ketinggalan, berikut ini jadwal lengkap SNBT 2026 yang pelu kamu tahu.
Jadwal lengkap SNBT 2026
- Registrasi Akun SNPMB Siswa: 12 Januari-7 April 2026
- Pendaftaran UTBK-SNBT: 25 Maret-7 April 2026
- Pembayaran Biaya UTBK: 25 Maret-8 April 2026
- Pelaksanaan UTBK: 21-30 April 2026
- Pengumuman Hasil SNBT: 25 Mei 2026
- Masa Unduh Sertifikat UTBK: 2 Juni-31 Juli 2026
Pelaksanaan UTBK-SNBT 2026 akan digelar dalam satu gelombang sepanjang 10 hari dengan dua sesi ujian per hari. Mekanisme ini dirancang untuk memberikan fleksibilitas kepada peserta dalam menentukan waktu pelaksanaan ujian.
Berikut ini hal-hal yang perlu kamu perhatikan saat mendaftar SNBT 2026, mulai dari persyaratan, ketentuan umum, hingga ketentuan pemilihan program studi:
Persyaratan peserta UTBK-SNBT 2026
Sebelum mendaftar, calon peserta harus memenuhi persyaratan berikut:- Memiliki akun SNPMB siswa yang didaftarkan melalui portal.snpmb.id
- Berstatus Warga Negara Indonesia yang memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK)
- Siswa SMA/SMK/MA atau sederajat yang berada di kelas terakhir tahun 2026, atau peserta didik Paket C tahun 2026 dengan batas usia maksimal 25 tahun per 1 Juli 2026
- Lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat tahun 2024 dan 2025, atau lulusan Paket C tahun 2024 dan 2025 dengan batas usia maksimal 25 tahun per 1 Juli 2026
- Siswa yang belum memiliki ijazah wajib membawa surat keterangan siswa kelas 12 yang dilengkapi identitas (nama, kelas, NISN, dan NPSN), pas foto terbaru berwarna, tanda tangan Kepala Sekolah, serta stempel sekolah
- Lulusan SMA sederajat dari luar negeri wajib memiliki ijazah yang sudah disetarakan
- Memiliki kondisi kesehatan yang memadai agar tidak mengganggu kelancaran proses studi
- Peserta berkebutuhan khusus tunanetra wajib mengunggah surat pernyataan tunanetra
- Melakukan pembayaran biaya UTBK
- Peserta yang memilih program studi bidang seni dan/atau olahraga wajib mengunggah portofolio
Ketentuan umum SNBT 2026
Berikut ketentuan umum yang perlu diperhatikan peserta SNBT 2026:- Setiap peserta SNBT hanya diperbolehkan mengikuti UTBK 2026 sebanyak satu kali
- Hasil UTBK 2026 hanya berlaku untuk keperluan mengikuti SNBT dan penerimaan di PTN tahun 2026
- Seleksi jalur SNBT 2026 didasarkan pada hasil UTBK 2026, ditambah portofolio bagi peserta yang memilih program studi seni dan/atau olahraga
- Siswa yang sudah dinyatakan lulus seleksi jalur SNBP 2026, SNBP 2025, dan SNBP 2024 tidak diperkenankan mengikuti SNBT 2026
Ketentuan pemilihan program studi
Berikut ini ketentuan yang berlaku untuk pemilihan program studi pada UTBK-SNBT 2026:1. Ketentuan memilih 1 prodi:
Bebas memilih prodi apa pun2. Ketentuan memilih 2 prodi:
Bebas memilih prodi apapun3. Ketentuan memilih 3 prodi:
- Kombinasi 2 program akademik dan 1 program vokasi
- Kombinasi 1 program akademik dan 2 program vokasi
- Kombinasi 3 program vokasi dengan minimal 1 program D3
4. Ketentuan memilih 4 prodi:
- Kombinasi 2 program akademik dan 2 program vokasi dengan minimal 1 program D3
- Kombinasi 1 program akademik dan 3 program vokasi dengan minimal 1 program D3.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News