Calon mahasiswa yang berminat diminta terus memantau informasi masing-masing jalur seleksi dan mempelajari tata cara dan persyaratan pendaftarannya.
“Jalur-jalur ini juga menyesuaikan program studi yang dituju para calon mahasiswa. Jadi, silakan dipelajari betul dari sekarang dan dipantau perkembangan informasinya dari sekarang,” ujar Kepala Bagian Akademik UIN Jakarta, Feni Arifiani, dikutip dari keterangan tertulis, Rabu, 4 Januari 2022.
Berikut lima jalur masuk UIN Jakarta:
1. SNBP
Sobat Medcom yang ingin masuk UIN Jakarta dapat mengikuti Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) dan Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT). SNBP merupakan jalur seleksi pengganti Seleksi Nasional Masuk PTN atau SNMPTN.Calon mahasiswa diseleksi berdasarkan prestasi. SNBP didesain mengapresiasi kesuksesan pembelajaran menyeluruh calon mahasiswa di jenjang pendidikan menengah.
Penilainya dengan pemberian bobot minimal 50 persen untuk nilai rata-rata rapor seluruh mata pelajaran. Sedangkan, 50 persen lainnya diambil dari penggalian minat dan bakat.
Pendaftaran SNBP dimulai pada 14-28 Februari 2023. Sebelumnya, siswa dan sekolah asal harus lebih dulu membuat akun SNPMB Siswa dan Sekolah, menetapkan siswa yang didaftarkan, dan mengisi Pangkalan Data dan Siswa Sekolah (PDSS).
2. UTBK-SNBT
Sedangkan, SNBT merupakan jalur seleksi berbasis tes dengan mengukur kemampuan penalaran dan pemecahan masalah calon mahasiswa berupa tes skolastik. Tes mengukur empat aspek kemampuan, yaitu potensi kognitif, penalaran matematika, literasi bahasa Indonesia, dan literasi bahasa Inggris.Adapun pendaftaran UTBK-SNBT berlangsung mulai 23 Maret hingga 14 April 2023. Sebelumnya, sekolah dan siswa juga membuat akun SNPMB, mengikuti sosialisasi, selanjutnya mengikuti tes dalam dua gelombang seleksi. Gelombang pertama berlangsung mulai 8-14 Mei 2023, dan gelombang kedua antara 22-28 Mei 2023.
“Sementara itu, pengumuman hasilnya, SNBP lebih dulu yaitu pada 28 Maret 2023. Adapun pengumuman hasil ITBK-SNBT pada 20 Juni 2023,” papar Feni.
Informasi lebih rinci tentang persyaratan dan jadwal SNBP maupun UTBK-SNBT bisa diakses langsung di laman https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/?mid=3.
3. SPN-PTKIN
Seperti halnya jalur seleksi SNBP, SPAN PTKIN merupakan jalur seleksi berbasis prestasi. Pendaftar berlatar belakang Madrasah Aliyah, Sekolah Menengah Atas, Sekolah Menengah Kejuruan, maupun Pesantren Mu'adalah dengan prestasi akademik tinggi dan konsisten bisa menempuh jalur seleksi ini.Melalui jalur seleksi ini, UIN Jakarta menawarkan 30 prodi, di antaranya Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Bahasa Inggris, Hukum Tata Negara (Siyasah), Komunikasi Penyiaran Islam, dan Perbankan Syariah.
Pendaftaran jalur SPAN-PTKIN pada 16 Februari-4 Maret 2023 setelah siswa dan sekolah asal terlebih dulu melakukan pendaftaran di PDSS pada 13-17 Januari 2023. Hasil seleksi diumumkan pada 3 April 2023.
4. UM PTKIN
Berbeda dengan SPAN-PTKIN yang berdasar prestasi, UM-PTKIN merupakan proses seleksi masuk melalui ujian tulis. Jalur seleksi ini mirip jalur UTBK-SNBT yang menyeleksi pendaftar melalui ujian tulis.Melalui jalur UM-PTKIN, UIN Jakarta juga menawarkan seleksi bagi mahasiswa untuk 30 prodi rumpun IPS dan IPA seperti Prodi Bahasa Inggris, Pendidikan IPS, Studi Agama-Agama, dan Perbankan Syariah.
Pendaftaran UM-PTKIN dijadwalkan mulai 10 April- 15 Mei 2023. Nantinya, siswa pendaftar mengikuti ujian pada 29 Mei-8 Juni 2023. Hasil tes diumumkan pada 23 Juni 2023.
Informasi lengkap pendaftaran SPAN PTKIN bisa diakses di https://span-ptkin.ac.id/page. Sedang informasi UM PTKIN bisa diakses di https://um-ptkin.ac.id/.
5. SPMB Mandiri
Selain empat jalur seleksi yang dikelola lembaga yang ditunjuk di bawah Kemendikbud maupun Kemenag, kata Feni, UIN Jakarta membuka Jalur Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Mandiri. Jalur seleksi ini ditawarkan bagi pendaftar baru untuk seluruh prodi sarjana yang ditawarkan di UIN Jakarta.Terdapat dua klaster prodi di jalur ini. Klaster pertama, paket IPS yang dapat dipilih lulusan seluruh jurusan dari Madrasah Aliyah, Pesantren, SMA, SMK, dan sederajat. Sedang klaster kedua, paket IPA yang hanya dapat dipilih oleh lulusan Jurusan IPA di SMA/MA/Pesantren, SMK Teknik, SMK Pertanian, SMK Farmasi, SMK Keperawatan, dan SMK Analis.
“SPMB Mandiri, jalur seleksi terakhir setelah jalur-jalur seleksi lainnya ditutup,” kata Feni.
Feni menyebut jadwal dan mekanisme seleksi SPMB Mandiri 2023 masih tengah digodok untuk secepatnya disampaikan. Namun, calon mahasiswa yang berminat masuk UIN Jakarta melalui jalu ini silakan memantau kanal https://spmb.uinjkt.ac.id/.
Itulah lima jalur masuk UIN Jakarta pada penerimaan mahasiswa baru 2023. Sobat Medcom yang tertarik pantau terus yaa informasi mengenai pendaftaran agar tak ketinggalan.
| Baca juga: Menag: UIN Syarif Hidayatullah Jadi Barometer Keilmuan Keislaman |
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id