Ilustrasi bahasa. Istimewa
Ilustrasi bahasa. Istimewa

Mengenal Sastra Belanda, Jurusan Langka di Indonesia

Medcom • 02 Maret 2022 15:22
Jakarta: Sastra Belanda merupakan program studi yang kurang familiar dibandingkan dengan sastra bahasa lainnya. Jurusan ini juga terbilang langka, sebab hanya dimiliki Universitas Indonesia (UI).
 
Sudah menjadi rahasia umum masyarakat Indonesia cenderung menghindari berkuliah di jurusan yang kurang familiar lantaran dianggap tidak memiliki masa depan yang cerah. Padahal, Sastra Belanda juga mempunyai peluang karier menjanjikan dan kehidupan akademik yang menyenangkan.
 
Untuk mengenal lebih lanjut mengenai jurusan langka ini, simak ulasan berikut dikutip dari laman Pahamify:

Kehidupan akademik

Secara garis besar, sastra merupakan cabang ilmu dalam bidang seni yang menggunakan bahasa sebagai perantara. Namun, realisasi tidak sesederhana itu.

Sama halnya dengan jurusan sastra bahasa lain, Sastra Belanda tak terlepas dari buku-buku guna mempelajari segala hal tentang Negeri Kincir Angin. Adapun materi yang dipelajari mencakup bahasa dan kesusastraan Belanda, budaya, komposi pemahaman teks, dan sebagainya.
 
Seorang mahasiswa Sastra Belanda dituntut menguasai kemampuan menulis, membaca, berbicara, dan mendengar. Namun, bukan berarti harus benar-benar lancar berbahasa Belanda. Hal terpenting ialah mahasiswa mampu mengerti kosa kata dan terbiasa mendengar bahasa Belanda.

Prospek kerja lulusan Sastra Belanda

Siapa bilang lulusan Sastra Belanda tak punya masa depan cerah? Faktanya, tersedia banyak profesi menjanjikan untuk alumi dari jurusan langka tersebut.
 
Salah satunya menjadi pegawai negeri sipil (PNS) di Kementerian Luar Negeri. Lembaga pemerintah atau industri yang bergerak di sektor pariwisata, media massa, dan migrasi juga menjadi peluang yang cocok bagi lulusan sastra.
 
Tak cuma itu, masih ada sederet karier lainnya yang tepat untuk lulusan Sastra Belanda. Berikut ulasannya:

1. Kedutaan besar

Kedutaan Besar (Kedubes) Kerajaan Belanda sudah pasti membutuhkan orang-orang yang mengerti bahasa dan budaya tersebut. Kedubes terbagi lagi menjadi dua lokasi, yaitu Kedutaan Besar Kerajaan Belanda di Jakarta dan Kedutaan Besar Indonesia di Belanda tepatnya di Deen Haag.
 
Dengan kata lain, lulusan Sastra Belanda berkesempatan untuk bekerja di luar negeri. Tentunya, dengan gaji yang fantastis pula. Sangat menggiurkan, bukan?

2. Penerjemah

Lulusan Sastra Belanda juga berpotensi menjadi penerjemah, baik alih bahasa tulisan maupun lisan. Untuk tulisan, tugasnya bermacam-macam, di antaranya bisa menerjemahkan artikel, jurnal, buku, atau dokumen-dokumen yang diperlukan.
 
Gaji yang ditawarkan untuk posisi ini juga terbilang cukup besar, lho!

3. Penulis

Ilmu terkait teknik penulisan yang dipelajari semasa kuliah bisa menjadi bekal untuk meniti karier sebagai penulis atau content writer. Adapun tulisan yang dibuat bisa berupa artikel, novel, atau kebutuhan sebuah blog.
 
Tentunya, bayaran content writer bahasa asing lebih tinggi dibandingkan dengan bahasa Indonesia. Tak menutup kemungkinan pula akan dibayar menggunakan mata uang Euro yang notabene lebih menguntungkan bila dikonversi menjadi rupiah.

4. Dosen Sastra Belanda

Sebagai jurusan langka, tak menutup kemungkinan tenaga pengajar yang dibutuhkan juga masih sedikit. Hal ini bisa menjadi peluang bagi lulusan Sastra Belanda untuk menjadi dosen.
 
Namun, tentunya harus melanjutkan studi ke jenjang pascasarjana (S2) terlebih dahulu. Prosesnya yang lama dan sulit akan terbayar dengan gaji yang menjanjikan.
 
Itula sekilas pembahasan mengenai Sastra Belanda, jurusan yang hanya ada satu di Indonesia. Jadi, apakah Sobat Medcom tertarik untuk berkuliah di jurusan ini? (Nurisma Rahmatika)
 
Baca: Ahli: Banyak Negara Masukkan Bahasa Indonesia Sebagai Mata Kuliah
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(REN)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan