Pengertian Teks Negosiasi
Menurut Agnesia (2014: 14), teks negosiasi adalah teks yang berbentuk interaksi sosial. Fungsinya untuk mencari kesepakatan diantara pihak-pihak yang mempunyai kepentingan berbeda.
Jenis-jenis Teks Negosiasi
Menurut Ismijanto (2007: 86), teks negosiasi terbagi menjadi dua jenis, yakni lisan dan tulisan.
1. Teks Negosiasi Lisan
Teks negosiasi lisan adalah teks negosiasi yang berupa percakapan antara pihak pertama dan pihak kedua. Biasanya jenis teks ini kerap digunakan oleh masyarakat dalam melakukan kegiatan jual-beli dan tawar-menawar.
Baca: Lengkap! Pengertian, Ciri-Ciri dan Contoh Kalimat Aktif |
2. Teks Negosiasi Tulisan
teks negosiasi tulisan adalah teks yang berupa bahasa baku yang ditulis di atas media tulis, baik cetak atau digital. Biasanya jenis teks ini digunakan dalam surat menyurat, seperti surat penawaran dan proposal.
Ciri-ciri Teks Negosiasi
Menurut Maelani (2016: 27), berikut adalah ciri-ciri teks negosiasi.
1) Negosiasi menghasilkan kesepakatan;
2) Negosiasi menghasilkan keputusan yang saling menguntungkan;
3) Negosiasi merupakan sarana untuk mencari penyelesaian;
4) Negosiasi mengarah kepada tujuan praktris;
5) Negosiasi memproritaskan kepentingan bersama.
Contoh Teks Negosiasi
Berikut adalah contoh teks negosiasi dalam kehidupan sehari-hari.
1. Penjual dan Pembeli
1. Penjual dan Pembeli
Penjual: "silahkan dilihat-lihat."
Pembeli: "ini berapa ya, pak?"
Penjual: "oh, sepatu itu 150 ribu."
Pembeli: "apakah tidak bisa kurang? 100 ribu bisa?"
Penjual: "waduh, enggak bisa. 145 ribu gimana?"
Pembeli: "130 ribu, pak."
Penjual: "140 ribu, udah jauh itu."
Pembeli: "oke, pak. 140 ribu ya."
2. Guru dan Murid
2. Guru dan Murid
Guru: "tugas dikumpulkan besok ya."
Murid: "apa tidak terlalu cepat, bu? mengingat kalau kami harus melakukan observasi."
Guru: "kalau begitu lusa, bagaimana?"
Murid: "tiga hari saja, bu."
Guru: "terlalu lama."
Murid: %kalau begitu, batasnya hingga pukul 23.59 ya, bu?"
Guru: "oke, boleh."
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id