Ilustrasi kerja. DOK Medcom
Ilustrasi kerja. DOK Medcom

Jangan Salah, Ini Link Pendaftaran Magang Nasional 2025 yang Resmi

Muhammad Syahrul Ramadhan • 08 Oktober 2025 22:31
Jakarta: Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) resmi membuka pendaftaran program Magang Nasional 2025. Pendaftaran dilakukan secara online mulai 7 sampai 12 Oktober.

Magang Nasional 2025

Magang Nasional merupakan bagian dari Paket Ekonomi '8+4+5' 2025 yang diluncurkan oleh Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian atas arahan Presiden RI Prabowo Subianto. Program ini menyasar lulusan Diploma (D1-D4) dan Sarjana (S1) yang lulus dalam maksimum satu tahun terakhir.

Dibuka untuk 20 Ribu Peserta

Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Afriansyah Noor menyebut program Magang Nasional akan membuka peluang bagi 20 ribu lulusan baru. Mereka bakal memperoleh pengalaman kerja sekaligus dukungan insentif negara.
 
"Program pertama ini 2025 atas perintah Presiden (Prabowo Subianto) melalui Kementerian Ketenagakerjaan, itu kita targetkan 20 ribu dulu peserta magang yang baru satu tahun tamat, jadi dia belum bekerja. Itu tingkatannya D1, D2, D3 sampai dengan S1," kata Afriansyah dikutip dari laman Antara, Selasa, 7 Oktober 2025. 
 
Program Magang Nasional yang dibuka saat ini merupakan periode pertama atau Batch I. Apabila peminatnya tinggi, Kemnaker akan membuka batch berikutnya setelah berkoordinasi dengan lintas kementerian terkait.
 
Baca Juga: Daftar Magang Nasional, Peserta Bisa Pilih Maksimal 3 Perusahaan
 

Link Daftar Magang Nasional 2025

Pendaftaran program Magang Nasional 2025 dilakukan secara daring melalui platform resmi Kemenaker, yaitu SIAPKerja di laman maganghub.kemnaker.go.id.

Jadwal Pendaftaran Magang Nasional 2025


Pendaftaran Peserta: Mulai 7 Oktober 2025 hingga 12 Oktober 2025.
Seleksi dan Pengumuman Hasil: 13–14 Oktober 2025.
Pelaksanaan Magang: Dimulai 15 Oktober 2025 (dengan durasi total 6 bulan).


Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(RUL)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan