Dilansir dari akun Instagram @pamjaya_dki, pendaftaran dapat dilakukan mulai dari 8-12 Oktober 2025. Karena itu, kamu perlu mempersiapkan dokumen persyaratan dan mengikuti prosedur pendaftaran sesuai ketentuan yang berlaku.
PT Perusahaan Air Minum (PAM) JAYA adalah perusahaan air minum perpipaan yang bertujuan untuk menjadi institusi profesional berstandar internasional dengan fokus utama pada kualitas layanan dan kepuasan konsumen. Selain itu, perusahan ini berfokus dalam inovasi berkelanjutan untuk kesejahteraan warga serta kemajuan Jakarta.
Dalam menjalankan kegiatan, perusahaan menerapkan nilai-nilai saling menghargai, kejujuran, dan kompetensi profesional di setiap pelayanan sebagai penyedia air minum perpipaan terdepan.
PAM Jaya juga berkomitmen dalam menghadirkan solusi penyediaan air minum perpipaan yang inovatif dan memenuhi standar internasional. Hal ini dilakukan guna menjadi yang terbaik dalam memenuhi kebutuhan air bersih Jakarta.
Selain itu, perusahaan mengemban amanah dengan menyediakan layanan air minum perpipaan terintegrasi yang andal dan menyeluruh bagi masyarakat demi meningkatkan kualitas hidup serta mendorong pertumbuhan ekonomi wilayah Jakarta. PAM JAYA pun mempercepat upaya untuk mencapai 100 persen cakupan layanan dan berfokus terhadap kepuasan pelanggan melalui pelayanan yang unggul dalam kuantitas, kualitas, serta kontinuitas. Di sisi lain, perusahaan ini menjunjung tinggi prinsip keberlanjutan dengan mengelola sumber daya air secara bertanggung jawab, serta ikut mendukung agenda pembangunan Jakarta yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.
Berikut tujuh posisi yang dibuka beserta persyaratan dan deskripsi pekerjaannya:
7 posisi lowongan kerja PAM Jaya 2025
1. Account Executive Senior Specialist
Ketentuan Umum:- Pelamar merupakan warga negara indonesia (WNI)
- Tidak pernah terlibat perbuatan kriminal secara langsung maupun tidak langsung
- Sehat jasmani dan rohani
- Minimal pendidikan S-1 dan/atau dari jurusan yang relevan
- Pelamar tidak pernah terlibat perbuatan kriminal minimal 3 tahun di bidang yang sama
- Memiliki pengalaman minimal 2 tahun di level leader atau setaranya
- Pelamar memiliki SIM A dan C
- Mengawasi pelaksanaan strategi penjualan di area yang menjadi tanggung jawab
- Mengembangkan rencana kerja tim sales dan teknis untuk mendukung pencapaian target perusahaan
- Melakukan evaluasi kinerja tim dan memberikan arahan, pelatihan, serta coaching yang berkelanjutan
- Menjadi penghubung utama antara manajemen, tim lapangan, dan mitra kerja dalam pelaksanaan program maupun kerjasama
2. Account Executive Specialist
Ketentuan Umum:- Pelamar merupakan warga negara indonesia (WNI)
- Tidak pernah terlibat perbuatan kriminal secara langsung maupun tidak langsung
- Sehat jasmani dan rohani
- Minimal pendidikan S-1 dan/atau dari jurusan yang relevan
- Pelamar memiliki pengalaman minimal 2 tahun di bidang yang sama
- Memiliki pengalaman minimal 1 tahun di bidang specialist
- Pelamar memiliki SIM A dan C
- Memastikan pencapaian target penjualan, instalasi, dan pelayanan pelanggan
- Menyusun, melaksanakan, dan mengevaluasi strategi kerja tim
- Mengkoordinasikan tim agar produktif dan disiplin
- Menjaga standar kualitas layanan serta kepuasan pelanggan
- Melakukan koordinasi bisnis perusahaan melalui kolaborasi dengan tim dan pelaporan rutin
Ketentuan Umum:
- Warga Negara Indonesia
- Tidak pernah terlibat perbuatan kriminal secara langsung maupun tidak langsung
- Sehat jasmani dan rohani
- Minimal pendidikan S-1 dari jurusan yang relevan
- Lulusan baru diperkenankan jika memiliki pengalaman kerja di bidang terkait minimal 1 tahun
- Memiliki SIM A dan C
- Pelamar bisa menjalankan aktivitas penjualan sesuai dengan strategi perusahaan
- Melakukan canvassing, promosi, dan presentasi produk kepada calon pelanggan
- Pelamar bisa memberikan pelayanan dasar kepada pelanggan untuk mendukung kepuasan dan loyalitas
- Membantu pelaksanaan administrasi terkait proses penjualan
- Mendukung pelaksanaan bisnis perusahaan melalui kolaborasi dengan tim dan pelaporan rutin
4. Finance Specialist
Ketentuan Umum:- Warga Negara Indonesia
- Tidak pernah terlibat perbuatan kriminal secara langsung maupun tidak langsung
- Sehat jasmani dan rohani
- Minimal pendidikan S-1 dari jurusan akuntansi atau jurusan yang relevan
- Memiliki pengalaman minimal 2 tahun di bidang yang sama
- Memiliki pengalaman minimal 1 tahun di bidang specialist atau setaranya
- Melaksanakan pencatatan transaksi keuangan harian sesuai prosedur dan standar akuntansi
- Menyusun laporan keuangan bulanan sebagai bahan monitoring dan evaluasi
- Melakukan verifikasi dokumen transaksi (bukti kas, bank, dan jurnal) untuk memastikan keabsahan data
- Mengelola data dan melaksanakan proses pembayaran SBU Water Purifier dan PAM JAYA
- Mendukung penyusunan anggaran melalui penyediaan data historis keuangan
5. Accounting Specialist
Ketentuan Umum:- Pelamar merupakan warga negara indonesia (WNI)
- Tidak pernah terlibat perbuatan kriminal secara langsung maupun tidak langsung
- Sehat jasmani dan rohani
- Minimal pendidikan S-1 dari jurusan akuntansi atau jurusan yang relevan
- Memiliki pengalaman minimal 2 tahun di bidang yang sama
- Memiliki pengalaman minimal 1 tahun di bidang specialist atau setaranya
Melaksanakan pencatatan transaksi akuntansi harian sesuai SOP dan standar akuntansi
Melakukan verifikasi dokumen transaksi (bukti kas, bank, faktur, kuitansi, dll.)
Menyusun laporan keuangan bulanan sederhana untuk kebutuhan internal
Memastikan pemisahan laporan keuangan SBU Water Purifier dan PAM JAYA
Menyediakan data pendukung keuangan untuk proses penyusunan anggaran dan audit
6. Marketing Development Specialist
Ketentuan Umum:- Pelamar merupakan warga negara indonesia (WNI)
- Tidak pernah terlibat perbuatan kriminal secara langsung maupun tidak langsung
- Sehat jasmani dan rohani
- Minimal pendidikan S-1 dari jurusan akuntansi atau jurusan yang relevan
- Memiliki pengalaman minimal 2 tahun di bidang yang sama
- Memiliki pengalaman minimal 1 tahun di bidang specialist atau setaranya
- Pelamar bisa melakukan kegiatan kampanye pemasaran
- Melakukan branding, kampanye promosi, dan engagement pelanggan
- Membuat konten kampanye untuk memperkuat positioning SBU
- Mengelola edukasi produk dan melayani pelanggan secara langsung untuk meningkatkan brand awareness produk
7. Buyer Specialist
Ketentuan Umum:- Pelamar merupakan warga negara indonesia (WNI)
- Tidak pernah terlibat perbuatan kriminal secara langsung maupun tidak langsung
- Sehat jasmani dan rohani
- Pelamar minimal pendidikan S-1 dari jurusan akuntansi atau jurusan yang relevan
- Memiliki pengalaman minimal 2 tahun di bidang yang sama
- Pelamar memiliki pengalaman minimal 1 tahun di bidang specialist atau setaranya
- Akurasi penerjemahan kebutuhan unit kerja ke dalam spesifikasi barang/jasa dan; Ketepatan waktu dalam menindaklanjuti permintaan pengadaan (PR -> proses awal)
- Jumlah pengadaan yang dilaksanakan sesuai SOP & regulasi
- Persentase vendor terverifikasi dan memenuhi syarat administrasi
- Evaluasi performa vendor dalam pemenuhan kontrak (kualitas & ketepatan pengiriman)
- Persentase penghematan biaya dari hasil negosiasi & Jumlah kontrak/PO yang dinegosiasikan dengan hasil optimal
- Rata-rata waktu siklus pengadaan (PR - PO/kontrak)
Seluruh proses rekrutmen dilakukan secara gratis
Untuk informasi lebih lanjut, kamu dapat mengakses melalui akun Instagram @pamjaya_dki
Itulah ulasan lowongan pekerjaan yang sedang dibuka PAM Jaya, yuk segera daftar!
(Bramcov Stivens Situmeang)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id