Pabrikan asal Inggris ini membuktikan kemampuan sport utility vehicle (SUV) mereka tidak hanya anggun di jalanan aspal, namun juga bisa garang di jalanan offroad. Mereka membuktikannya dengan melakukan uji coba membawa Cullinan di padang pasir.
Tampak mobil ini ber-body bongsor ini tidak mengalami kesulitan melintasi gurun pasir. Menari-nari di hamparan pasir, dan menerjang bebukitan yang menjulang.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?

Hal ini memungkinkan karena Cullinan dilengkapi dengan mesin 6.750 cc V12 Twin Turbocharged bertenaga 570 daya kuda dan torsi 850 Nm. Belum lagi tenaga tersebut disalurkan ke sistem penggerak all wheel drive (AWD) melalui gearbox 8-percepatan otomatis.
Pemilihan tes berkendara di gurun pasir juga bisa menjadi pertanda bahwa banyak konsumen mereka yang berasal dari Timur Tengah dan di wilayahnya banyak terdapat gurun pasir. Sehingga ini bisa menjadi pembuktian Rolls-Royce bahwa mobil yang dirancangnya sangat cocok untuk para sultan dari Timur Tengah.
Selain area padang pasir, dengan kemampuan yang ditawarkan, bisa juga melintasi berbagai jalur offroad lainnya. Misalkan jalur berbatu, penuh lumpur, perbukitan, atau masuk ke area non aspal lainnya dengan baik dan penuh dengan gaya.
Tapi kalau Anda punya Cullinan, memang berani membawanya ke jalur offroad?
(ERA)