Chery Tiggo 8 CSH. Medcom.id/Ekawan Raharja
Chery Tiggo 8 CSH. Medcom.id/Ekawan Raharja

Chery Buktikan PHEV Tidak Perlu Mahal

Ekawan Raharja • 19 Mei 2025 12:40
Jakarta: Masyarakat Indonesia kini sudah bisa memiliki mobil berteknologi plug-in hybrid (PHEV) dengan harga lebih terjangkau, melalui Chery Tiggo 8 CSH dengan harga Rp519 juta (on the road DKI Jakarta) dan 1.000 orang konsumen pertama mendapatkan harga khusus Rp499 juta.
 
Harga yang ditawarkan ini jelas menjadi antitesis dari mobil-mobil PHEV yan mahal. Sebagai contoh untuk model yang menganut PHEV lainnya, ada Mazda CX-80 yang dihargai Rp1.199.990.000.
 
Kemudian juga ada Lexus RX 450+ Luxury dan NX 450h+ F Sport yang mengusung teknologi PHEV dengan harga pasti di atas Rp1 miliar. Country Director Chery Sales Indonesia (CSI), Zheng Shuo, mengakui harga yang ditawarkan dapat menjadi ajang edukasi bagi masyarakat terhadap teknologi ramah lingkungan seperti PHEV.

“Harga ini saya juga kaget, untuk 1.000 konsumen pertama akan merasakan teknologi baru. Jadi semoga bisa sebagai edukasi ke yang lain,” kata Shou di Jakarta Pusat.
 
Baca Juga:
Modifikasi Lampu Bisa Gugurkan Garansi Mobil Listrik?

 
Sales Director CSI, Budi Darmawan, menegaskan harga tersebut akan kembali normal setelah kuota 1.000 unit awal terpenuhi. “Jadi setelah 1.000 unit ini tadi sudah disebutkan, yaitu jadi Rp 519.900.000. Jadi manfaatkan momen yang 1.000 unit ini untuk Tiggo 8 CSH,” ungkap Budi.
 
Head of Brand Department PT CSI, Rifkie Setiawan, menjelaskan kehadiran Tiggo  8 CSH menjawab dilema antara keinginan akan teknologi ramah lingkungan dan kekhawatiran akan jarak tempuh serta infrastruktur pengisian daya EV.
 
CSH hadir melalui integrasi cerdas antara Dedicated Hybrid Engine (DHE), Dedicated Hybrid Transmission (DHT), dan Dedicated Hybrid Battery (DHB) yang menghasilkan tingkat efisiensi optimal dan berkontribusi besar dalam aspek kenyamanan maupun performa berkendara. 
 
Jantung dari performa Tiggo 8 CSH adalah mesin ACTECO H4J15 berkapasitas 1.500 cc turbo, yang dikembangkan untuk platform Chery Super Hybrid generasi kelima. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 143 PS dan torsi hingga 215 Nm.
 
Baca Juga:
7 Hal yang Bisa Membatalkan Garansi Mobil Listrik

 
Dukungan motor listrik dengan tenaga maksimum 204 PS dan torsi 310 Nm hanya mengkonsumsi bahan bakar yang sangat efisien. Mencapai 76+ Km/liter berdasarkan pengujian NEDC (Ministry of Industry and Information Technology (MIIT) of China which adopts the NEDC standard). 
 
Efisiensi termal mesin yang mencapai 44,5% dan mekanikal transmisi mencapai 98.5% turut menempatkannya jauh di atas rata-rata standar industri saat ini. Sinergi antara mesin bertenaga dan motor listrik semakin disempurnakan oleh Transmisi 1DHT Super Electric Hybrid tanpa stepless.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(UDA)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan