Salah satu langkah yang ditempuh adalah memperluas keberadaan Kiosk Samsat di berbagai wilayah, termasuk di pusat perbelanjaan dan tempat-tempat keramaian.
"Kami ingin memberikan layanan pajak yang lebih mudah diakses masyarakat,” ujar Kepala Bapenda Jawa Barat, Asep Supriatna mengutip dari Media Indonesia.
Mengenal layanan Kiosk Samsat
Kiosk Samsat merupakan hasil inovasi tim pembina Samsat yang terdiri dari Bapenda Jabar, Polda Jabar, dan PT Jasa Raharja (Persero). Program ini dirancang untuk mempermudah masyarakat dalam membayar pajak kendaraan dengan mengintegrasikan teknologi digital.
Baca juga:
Daftar Daerah yang Buka Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor, Cek di Sini
Melalui layanan ini, masyarakat yang ingin membayar Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) tahunan cukup membawa e-KTP sesuai data pemilik kendaraan, lalu mengikuti langkah-langkah yang tertera di layar Kiosk Samsat.
"Inovasi ini memungkinkan masyarakat untuk menyelesaikan kewajiban pajak sambil berbelanja atau bersantai, karena prosesnya cepat, praktis, dan tidak memerlukan antrean panjang," tambah Asep.
Setelah proses pembayaran selesai, wajib pajak akan menerima elektronik Surat Ketetapan Kewajiban Pembayaran (e-SKKP) secara langsung melalui email. "Pembayarannya cashless dan tidak perlu ke Samsat lagi. Tapi, catatannya, harus sesuai antara NIK, KTP, dan STNK-nya," bebernya.
Tersebar di banyak lokasi strategis
Saat ini, Kiosk Samsat sudah tersedia di sejumlah lokasi publik seperti Gedung Sate, Sumarecon Mall, Mal Pelayanan Publik (MPP), Kelurahan Rancaekek, Kings Shopping Centre Bandung, Yogya Ciamis, Garut City Mall, dan beberapa tempat lainnya.
"Dengan konsep ini, masyarakat dapat menyelesaikan dua kegiatan sekaligus, membayar pajak dan menikmati waktu bersama keluarga atau teman," ujar Asep.
Langkah inovatif ini diharapkan dapat memperluas akses layanan pajak kendaraan bermotor di Jawa Barat serta meningkatkan kesadaran masyarakat untuk membayar pajak tepat waktu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id