PT Neta Auto Indonesia (NAI) secara resmi mengumumkan bergabung dengan PERIKLINDO sebagai wujud keseriusannya berbisnis di Tanah Air. Managing Director PT NAI, Jason Ding, menjelaskan keanggotaannya ini menjadi salah satu komitmen untuk hadir di Indonesia dalam waktu yang panjang.
“Kami berkomitmen datang ke Indonesia untuk berbisnis jangka panjang, itu sebabnya kami bergabung dengan Periklindo. Kami sedang memperluas jaringan dan menyiapkan perluasan produk kami ke konsumen,” ujar Jason Ding kepada ANTARA.
Sepak terjang Neta di pasar otomotif nasional di mulai dari penampilan perdananya di GAIKINDO International Motor Show (GIIAS) 2023 di ICE BSD, Tangerang, Banten, memamerkan produk andalannya seperti NETA V, NETA S, dan NETA U. Kemudian baru-baru ini mereka mulai memasarkan model V dengan harga di bawah Rp400 jutaan.
Baca Juga: Tilang Uji Emisi Dihentikan, DPRD DKI Jakarta: Harusnya Lanjutkan |
“Kami memiliki produk yang hebat, dan segera setelah kami berkomitmen untuk bisnis jangka panjang di sini, dan kami sedang mempersiapkan diri untuk itu, saya pikir kami dapat memainkan peran penting dalam industri kendaraan listrik di Indonesia,” kata Jason.
“Kami akan menjadi pemimpin di segmen EV, kami sangat yakin,” tambahnya.
Ada 5 Merek Baru yang Mau Jadi Anggota Periklindo
Sementara Sekretaris Jenderal PERIKLINDO, Tenggono Chuandra Phoa, mengatakan selain NETA, terdapat lima jenama otomotif baru yang juga bergabung menjadi anggota asosiasi, meski tidak secara spesifik merincinya satu per satu. Hal ini menandakan semakin luasnya masa depan industri kendaraan listrik di Tanah Air.“Bahkan yang belum kelihatan produk mobilnya menyatakan ingin bergabung menjadi anggota, paling tidak ada lima jenama baru (yang baru bergabung),” kata dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id