Jakarta: Kepala Satuan Angkatan Darat Tentara Nasional Indonesia (TNI), Andika Perkasa, menjadi calon panglima TNI. Pria yang dikenal dengan badannya yang tegap dan besar ini ternyata memiliki selera mobil dengan ukuran yang besar-besar pula.
Menurut laporan 20 Juni 2021 yang dimuat oleh Andika di elhkpn.kpk.go.id, tercatat ada 2 mobil yang dimilikinya. Keduanya diketahui memiliki nilai sekitar Rp2,6 miliar.
Pertama, dia memiliki Land Rover Sport tahun 2014 dengan mesin 3.000 cc V6 A/T. Diketahui mobil ini merupakan hasil kerjanya dengan nilai setara dengan Rp800 juta.
Kedua, Andika memiliki van Mercedes-Benz Sprinter 315 tahun 2018. Mobil ini juga hasil kerjanya dengan nilai setara dengan Rp1,8 miliar.
Secara keseluruhan, harta yang dimiliki oleh Andika memiliki total Rp179.996.172.019. Dari keseluruhan tersebut, dia banyak memiliki harga dari Tanah dan Bangunan dengan 20 aset bernilai Rp38.164.250.000. Selain itu, kas dan setara kas yang dimilikinya juga mencapai Rp126.985.922.019.
Pemerintah sudah menyerahkan Surat Presiden (Surpres) Calon Panglima TNI ke DPR. Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengusulkan nama Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa menjadi calon Panglima TNI, menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto yang akan pensiun pada 8 November 2021.
"Pimpinan DPR RI menerima Surpres mengenai usulan calon Panglima TNI calon atas nama Jenderal TNI Andika Perkasa untuk menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto yang telah memasuki pensiun," ujar Ketua DPR Puan Maharani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 3 November 2021.
Jakarta: Kepala Satuan Angkatan Darat Tentara Nasional Indonesia (
TNI),
Andika Perkasa, menjadi
calon panglima TNI. Pria yang dikenal dengan badannya yang tegap dan besar ini ternyata memiliki selera mobil dengan ukuran yang besar-besar pula.
Menurut laporan 20 Juni 2021 yang dimuat oleh Andika di elhkpn.kpk.go.id, tercatat ada 2 mobil yang dimilikinya. Keduanya diketahui memiliki nilai sekitar Rp2,6 miliar.
Pertama, dia memiliki Land Rover Sport tahun 2014 dengan mesin 3.000 cc V6 A/T. Diketahui mobil ini merupakan hasil kerjanya dengan nilai setara dengan Rp800 juta.
Kedua, Andika memiliki van Mercedes-Benz Sprinter 315 tahun 2018. Mobil ini juga hasil kerjanya dengan nilai setara dengan Rp1,8 miliar.
Secara keseluruhan, harta yang dimiliki oleh Andika memiliki total Rp179.996.172.019. Dari keseluruhan tersebut, dia banyak memiliki harga dari Tanah dan Bangunan dengan 20 aset bernilai Rp38.164.250.000. Selain itu, kas dan setara kas yang dimilikinya juga mencapai Rp126.985.922.019.