Sinar mas Land sebagai pengembang wilayah BSD City berinovasi dengan menghadirkan bus otonom yang beroperasi di dua titik lokasi yakni Q Big BSD City dan Kawasan BSD Green Office Park. Kendaraan listrik yang digunakan berasal dari Perancis dengan merek dagang Navya Arma.
Chief Digital Tech Ecosystem & Development Sinar Mas Land, Irawan Harahap mengatakan Sinar Mas Land yang mentransformasi BSD City sebagai integrated smart digital city pun menghadirkan inovasi ini dengan Mitsubishi Corporation. Hal ini juga menjadi pembuktian sekaligus uji coba penggunaan kendaraan listrik tanpa sopir.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
“Untuk menjadi kota pintar yang terdepan, kami menyiapkan BSD City untuk tanggap terhadap beragam alternatif solusi kehidupan masyarakat di masa depan. Ini membuat Research and Development menjadi salah satu agenda penting dalam transformasi BSD City sebagai integrated smart digital city. Keberadaan BSD City sebagai testbed untuk kendaraan listrik tanpa awak juga mewujudnyatakan kesiapan kota mandiri ini untuk futuristic and green mobility,” ungkap Irawan melalui keterangan resminya.
Menteri Perhubungan Republik Indonesia, Budi Karya Sumadi, yang hadir saat peresmian pada Jumat (20/5/2022) mengapresiasi upaya Sinar Mas Land dalam mengembangkan transportasi masa depan dalam kota pintar yang berkesinambungan di Tanah Air. Terlebih, proyek ini bisa menjadi solusi akan kendaraan yang rendah emisi karbon, mengurangi kemacetan, dan tepat waktu.