Kia boyong mobil listrik Niro EV di GIIAS 2022. (foto: medcom.id)
Kia boyong mobil listrik Niro EV di GIIAS 2022. (foto: medcom.id)

GIIAS 2022

Formasi Lengkap Kia di GIIAS 2022, Ada Mobil Listrik Niro EV dan EV6 GT-Line

Adri Prima • 13 Agustus 2022 08:08
Jakarta: Kia ikut serta di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022, yang berlangsung dari tanggal 11-21 Agustus 2022 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang. 
 
Di GIIAS 2022, Kia membawa 8 model unggulannya, termasuk meluncurkan MPV keluarga terbaru, yaitu Kia Carens. Selain itu, jenama Korea Selatan tersebut juga memperkenalkan medium SUV 5 penumpang antara lain Kia Sportage serta Kia Sorento HEV.
 
"Kami secara resmi meluncurkan Kia Carens di Indonesia sebagai MPV keluarga terbaru yang tampil menonjol di kelasnya. Tampilan yang sporty, ruang kabin yang lapang serta berbagai fitur berteknologi tinggi menjadi keunggulan yang ditawarkan dan menyuguhkan perbedaan di kelas MPV keluarga,” ujar Marketing & Development Division Head PT Kreta Indo Artha (KIA), Ario Soerjo.

Kia Carens hadir dengan pilihan mesin berbahan bakar bensin. Kia Carens 1.4L Turbo mengusung mesin Kappa 1.4 Liter (140 PS/242 Nm) dengan imbuhan Turbocharger yang dipadukan dengan transmisi otomatis 7-speed kopling ganda. (DCT), sementara dibawahnya, Kia Carens 1.5L mengusung mesin Smartstream, Gamma II yang berkapasitas 1,5 liter (115 PS/144 Nm) bersanding dengan transmisi Intelligent VT.
 
Formasi Lengkap Kia di GIIAS 2022, Ada Mobil Listrik Niro EV dan EV6 GT-Line
 
Kia Carens 1.4L Turbo DCT Captain Seat dijual seharga Rp449 juta, sedangkan Kia Carens 1.5L IVT 7 Seater dibanderol Rp389 juta on the road Jabodetabek. 
 
Halaman Selanjutnya
Peluncuran Kia Carens di GIIAS…
Read All




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan