Entrenador Los Blancos, Carlo Ancelotti, mengaku khawatir dengan cedera lutut Militao. Meski belum bisa mengetahui seberapa parah cederanya, Ancelotti tak menampik bahwa Militao bisa mengalami cedera parah.
"Lututnya bermasalah. Kelihatannya tidak bagus dan kami akan mengevaluasinya dalam beberapa jam ke depan," kata Ancelotti di laman resmi klub.
"Semoga tidak ada yang serius. Kami khawatir dan kami tidak bisa memastikan apapun," pungkasnya.
Cedera Militao memperparah cedera lini belakang Madrid. Sebelumnya, Thibaut Courtois juga telah dipastikan absen musim ini akibat mengalami cedera ACL pada lutut kirinya yang membuat Madrid tinggal menyisakan Andriy Lunin sebagai kiper tim senior.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id