Logo BRI Super League. (Foto: Google Gemini)
Logo BRI Super League. (Foto: Google Gemini)

BRI Super League 2025/2026

Jadwal Super League Hari Ini: Arema vs Persija, Persis vs PSIM

Kautsar Halim • 08 November 2025 12:48
Jakarta: Dua laga lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 siap bergulir pada sore hingga malam hari ini, Sabtu 8 November. Kali ini, giliran Arema FC yang menghadapi Persija Jakarta dan Persis Solo yang menjamu PSIM Yogyakarta.
 
Arema dijadwalkan tampil lebih dulu untuk menghadapi Persija di Stadion Kanjuruhan, Malang. Pertandingan ini diprediksi sengit karena kedua tim sama-sama meraih kemenangan pada pekan lalu dan butuh tambahan tiga poin untuk memperbaiki posisi di klasemen sementara.
 
Arema terpantau sedang menduduki urutan delapan klasemen sementara Super League 2025/2026 dengan koleksi 15 poin, sedangkan Persija berada di posisi kedua dengan kumpulan 20 poin. Namun, rekor pertemuan kedua tim menunjukkan Arema dan Persija pernah menang dua kali dalam lima pertemuan terakhir.
 

Baca juga: Striker Persija Eksel Runtukahu Bidik Tiga Poin di Kandang Arema

 
Selesai laga Arema vs Persija, para pencinta sepak bola Tanah Air akan disuguhkan dengan pertandingan Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan. Laga ini diprediksi timpang karena tuan rumah Persis tergolong tim papan bawah yang belum pernah menang dalam sembilan laga terakhir (2 seri, 7 kalah).
 
Di sisi lain, PSIM tampil cukup solid di sepanjang musim ini meski berstatus sebagai tim promosi. Mereka bisa berada di jajaran tim papan tengah dan sukses menaklukkan Dewa United serta Persik Kediri dalam dua laga terakhir. Kini, PSIM bertengger di urutan tujuh klasemen sementara dengan koleksi  18 poin setelah meraih hasil 5 kemenangan, 3 seri, dan 2 kekalahan.
 
Berikut jadwal lengkap laga lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 pada hari ini, Sabtu 8 November:
 
15.30 WIB: Arema FC vs Persija Jakarta (Live Indosiar/Vidio)
19.00 WIB: Persis Solo vs PSIM Yogyakarta (Live Indosiar/Vidio)
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(KAH)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan