Bola dengan logo Liga Champions. (Denis Charlet / AFP)
Bola dengan logo Liga Champions. (Denis Charlet / AFP)

Resmi Berlaku pada 2024, Ini Rincian Format Baru Liga Champions

Kautsar Halim • 21 April 2021 13:06

 
Tim peringkat ke-25 hingga juru kunci akan tersingkir dan tidak ada jatah beralih ke Liga Europa. Tapi untuk babak 16 besar hingga final, formatnya masih sama seperti sekarang.
 
UEFA menyatakan format liga tunggal dengan aturan di atas juga akan diberlakukan secara berkala untuk Liga Europa serta Liga Conference (kompetisi kasta ketiga Eropa) yang rencananya mulai bergulir pada musim 2021--2022.

UEFA menegaskan, pembagian jatah tiket Liga Champions dalam format baru akan tetap didasari atas pencapaian klub di liga domestik dengan sejumlah kriteria.
 
Jatah tambahan peserta pertama akan diberikan kepada liga/negara yang berada di peringkat kelima klasemen koefisien UEFA.
 
Jatah kedua, diberikan kepada juara liga domestik dengan nilai koefisien klub tertinggi di antara juara-juara lokal yang tidak mendapat tiket putaran final Liga Champions.
 
Jatah ketiga dan keempat, diberikan kepada dua klub yang punya nilai koefisiensi tertinggi yang gagal meraih tiket Liga Champions, tetapi memperoleh tiket Liga Europa atau Liga Conference. (ANT)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(KAH)
  • Halaman :
  • 1
  • 2
Read All




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan