Partai Ummat mendaftar ke KPU. Foto: Medcom.id/Kautsar Widya Prabowo.
Partai Ummat mendaftar ke KPU. Foto: Medcom.id/Kautsar Widya Prabowo.

Amien Rais Kawal Partai Ummat Daftar Peserta Pemilu 2024

Kautsar Widya Prabowo • 12 Agustus 2022 15:55
Jakarta: Partai Ummat mendatangi Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk mendaftarkan diri sebagai peserta Pemilu 2024. Massa Partai Ummat datang pada pukul 14.56 WIB.
 
Pantaun Medcom.id, proses pendaftaran dipimpin langsung oleh Ketua Majelis Syuro Partai Ummat Amien Rais dan Ketua Umum Ridho Rahmadi. Amin tampak mengenakan syal putih hitam kotak-kotak, rompi hitam dengan lambang Partai Umat, dan peci hitam.
 
Sedangkan mantunya, Ridho mengenakan busana yang mirip dengan Amien, namun tidak mengenakan peci hitam. Keduanya kompak mengacungkan jari telunjuk ketika ditanya wartawan ihwal persiapan pendaftaran sebagai peserta Pemilu 2024

Selanjutnya, saat memasuki ruang Gedung KPU, Ridho dikalungi kain tenun bewarna biru oleh perwakilan KPU. Selanjutnya sejumlah pimpinan Partai Umat naik ke lantai dua Gedung KPU untuk menyerahkan berkas persyaratan sebagai peserta Pemilu 2024 kepada Ketua KPU Hasyim Asyari.
 
Sementara itu, hingga pukul 13.35 WIB sudah ada lima partai yang telah mendaftarkan diri sebagai peserta Pemilu 2024. Artinya, tersisa Partai Indonesia Bangkit Bersatu yang dijadwalkan akan mendaftarkan ke KPU pada hari ini.
 

Baca: Partai Buruh Daftar Peserta Pemilu 2024 


Sementara itu, sejak Senin, 1 hingga Kamis, 11 Agustus 2022 terdapat 23 parpol telah mendaftar ke KPU sebagai peserta Pemilu 2024. Kemudian, tujuh belas dari total 23 parpol yang mendaftar telah dinyatakan lengkap berkas dokumen pendaftarannya.
 
Yakni, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Keadilan dan Persatuan (PKP), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Bulan Bintang (PBB), dan Partai Persatuan Indonesia (Perindo).
 
Kemudian, Partai NasDem, Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Garda Perubahan Indonesia atau Partai Garuda, dan Partai Demokrat. Lalu, Partai Gelora, Partai Gerindra, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Hanura, Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
 
Sedangkan, enam parpol dinyatakan belum lengkap dokumennya, yaitu Partai Prima, Partai Pandai, Partai Reformasi, Partai Demokrasi Rakyat Indonesia (PDRI), Partai Republikku, dan Partai Kedaulatan Rakyat (PKR).
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(AGA)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan