"Selain yang dilakukan pemerintah pusat, itu sudah juga dikoordinasikan dengan pemerintah daerah untuk mencukupi supply chain, pasokan pangan yang dibutuhkan, sehingga diharapkan bahwa inflasi dapat ditekan," ujar Ma'ruf usai meninjau Batamindo Green Farm, Jalan Kota Bukit Indah Raya, Cikampek, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Kamis, 15 September 2022.
Baca: Wapres Harap Kongres Ulama Perempuan Indonesia Melahirkan Pemikiran Produktif |
Ma'ruf menjelaskan pemerintah terus mengupayakan kestabilan harga di seluruh daerah melalui kerja sama, antar pemerintah pusat dan pemerintah daerah. "Ini sudah ada semacam kesepahaman antara satu daerah dengan daerah yang lain. Dengan demikian, inflasi dapat dikendalikan,” ungkap Wapres.
Sementara itu, Wakil Menteri Pertanian Harvick Hasnul Qolbi menyebutkan, Indonesia masih termasuk ke dalam negara yang mengalami inflasi yang rendah ketimbang negara-negara lain. Terutama, dibandingkan dengan negara maju.
"Alhamdulillah di negara kita inflasi sampai hari ini sangat kecil sekali kalau dibandingkan dengan negara-negara di luar," terang Harvick.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id