Ilustrasi PDIP. Medcom.id
Ilustrasi PDIP. Medcom.id

Dulu PDIP Ngotot Kadernya Capres Jika Gabung Koalisi Besar, Sekarang?

Fachri Audhia Hafiez • 11 April 2023 14:09
Jakarta: Ketua DPP PDI Perjuangan Said Abdullah mengeluarkan pernyataan terbaru mengenai potensi partainya bergabung dengan koalisi besar. PDI Perjuangan tak mematok syarat khusus jika ingin bergabung dengan bakal koalisi yang diinisiasi sejumlah partai pendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu.
 
"Enggak ada syarat-syaratan. Duduk dulu lah. Bangsa ini mau ke mana ke depan," kata Said di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa 11 April 2023.
 
Pernyataan Said tersebut berbeda dengan syarat yang pernah disampaikan sebelumnya pada 4 April 2023. Said menyebut kader PDI Perjuangan harus menjadi calon presiden (capres) jika ingin bergabung dengan koalisi besar.

Ketua Badan Anggaran (Banggar) itu menyampaikan alasan PDI Perjuangan tak mematok syarat jika ingin bergabung dengan koalisi besar. Yakni, PDI Perjuangan tak ingin dicap sombong.
 
"Karena seakan-akan PDIP sombong karena belum apa-apa bicara syarat. Kami tidak seperti itu," ungkap dia.
 
Baca juga: Begini Klaim PDIP Soal Koalisi Besar

Said mengatakan PDI Perjuangan mengajak duduk bersama dengan mitra koalisi dalam penentuan capres. Langkah itu untuk menyamakan visi bersama untuk kerja sama dalam satu periode.
 
"Duduk saja dulu, lima tahun ke depan mau seperti apa. Ayo yang sudah baik dilakukan oleh Bapak Presiden Joko Widodo (Jokowi) kita lanjutkan. Tapi kita harus jauh juga, tantangannya ke depan pasti berbeda. Kan begitu," ujar Said.
 
Sebelumnya, Said menyampaikan daya tawar tinggi bila gabung koalisi besar. Yakni, mencalonkan kader PDIP menjadi capres.
 
"Yang pertama, internal. Pasti. Pemenang posisinya, capres, yes," kata Said di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, 4 April 2023.
 
Rencana koalisi besar tersebut muncul saat kehadiran lima ketua umum partai politik (parpol) pada acara Silaturahmi Ramadan di DPP Partai Amanat Nasional (PAN) pada Minggu, 2 April 2023. Adapun pimpinan partai yang hadir dalam acara tersebut, yaitu Ketua Umum (Ketum) PAN Zulkifli Hasan, Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto, dan pelaksana tugas (Plt) Ketum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad Mardiono.
 
Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto dwn Ketum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar juga hadir. Sementara, Ketum Partai NasDem Surya Paloh dan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri berhalangan hadir karena sedang di luar negeri.
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ABK)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan