medcom.id, Jakarta: Pimpinan MPR menyampaikan undangan pelantikan presiden secara resmi kepada Ketua PP Muhammadiyah Din Syamsuddin. Kesempatan digunakan Ketua MPR Zulkifli Hasan untuk curhat.
"Setelah dilantik MPR, isunya luar biasa, pemboikotan, penjegalan, rapat penuh interupsi nanti dekrit. Seram sekali," kata Zulkifli dalam pertemuan di Kantor PP Muhammadiyah di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Jumat ( 17/10/2014).
Untuk itulah, terang Zulkifli, MPR bergerak cepat bersafari menemui tokoh bangsa termasuk presiden terpilih Joko Widodo.
"Kami cepat bergerak, kami silaturahmi dengan Jokowi, Ketua MPR/DPD/DPR, besoknya dengan KPU, Jokowi-JK, safari ke SBY, Boediono, ARB, Habibie, Hatta Rajasa, Megawati, Pak Din, dan Nanti Prabowo. Alhamdulillah semua menyatakan akan hadir, termasuk SBY Hadir," tambah Zulkifli.
Zulkifli juga menyampaikan kepada Din, betapa ia bersyukur Jokowi telah bersilaturahmi dengan Prabowo.
"Pak Jokowi alhamdulillah sudah silaturahmi dgn berbagai kalangan, termasuk Prabowo. Mudah-mudahan ketemu Amin Rais sebelum pelantikan agar 20 Oktober bener-benar bersatu," tambahnya.
Din Syamsuddin pun menyambut baik kedatangan Zulkifli cs.
"Kami apresiasi terhadap langkah cepat tepat dan penting dari ketua dan pimpijan DPR untuk berkomunikasi dengan sesepuh, mantan presiden dan wapres dan tokoh lain," kata Din.
Din juga memastikan dirinya akan hadir di hari bersejarah bagi bangsa Indonesia itu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id