Ketua Dewan Pembina Partai Hanura Wiranto/ MI/MOHAMAD IRFAN
Ketua Dewan Pembina Partai Hanura Wiranto/ MI/MOHAMAD IRFAN

Dua Kubu Pengurus Hanura Sepakat Bentuk Tim Khusus

M Sholahadhin Azhar • 24 Januari 2018 02:26
Jakarta: Elit Partai Hanura bertemu di Hotel Ritz Carlton, Kuningan, Jakarta Selatan. Ketua Dewan Pembina Wiranto beserta Oesman Sapta Odang (Oso) dan Daryatmo, sepakat membentuk tim khusus guna menginventarisir masalah partai.
 
"Kami tadi bicara panjang lebar tadi dan kami sepakat malam ini kami susun tim khusus untuk inventarisasi masalah yang ada dan sepakat diselesaikan dengan bermartabat dan hati nurani," kata Wiranto di lokasi, Selasa, 23 Januari 2018.
 
Hal ini disepakati usai pertemuan tertutup selama satu jam. Tim akan mengawal dan menyelesaikan masalah partai secara internal. Hal ini harus dilakukan karena Hanura akan berpartisipasi di tahun-tahun politik. Momen Pilkada serentak 2018, Pilpres dan Pileg 2019 nanti tak boleh terganggu oleh masalah internal.

"Kalau masalah tidak terselesaikan maka sangat mengganggu eksistensi partai dan ganggu proses verifikasi dan ganggu pemilu ke depan," kata Wiranto.
 
Wiranto tak banyak bicara ketika disinggung soal anggota dan mekanisme kerja tim. Tak ada poin terkait pemecatan atau tuduh menuduh.
 
"Tim nanti akan bicara. Hasil tim nanti akan diumumkan. Tapi malam ini cukup bahwa kita sudah melakukan proses penyatuan, kerukunan, kebersamaan. Tolong bantu itu supaya kita bisa kerja," tandas Wiranto.
 
Waketum Hanura Gede Pasek membenarkan pembentukan tim itu. Tim ini akan merumuskan penyeleasaian masalah. Ada perwakilan dari Oso dan Daryatmo dalam tim tersebut. Pasek sendiri ditunjuk mewakili Oso dalam tim khusus ini.
 
"Dan dari Pak Daryatmo yang ditunjuk Pak Dosi. Nanti kita akan ketemu kan temen semua, kita diskusi lah. Kita jadikan ini momentum untuk penataan dan perbaikan partai ke depan," kata Pasek.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(CIT)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan