Ilustrasi ibadah haji atau umrah. AFP
Ilustrasi ibadah haji atau umrah. AFP

Kemenag Matangkan Persiapan Haji Jelang Putusan Saudi

Kautsar Widya Prabowo • 29 April 2020 16:38
Jakarta: Kementerian Agama mematangkan persiapaan menunggu hasil keputusan Arab Saudi terkait nasib pelaksanaan Haji 2020. Keputusan otoritas Saudi terkait Haji 2020 keluar pada 12 Mei 2020 atau 19 Ramadan 1441 Hijiriah.
 
"Sambil menunggu keputusan pemerintah Arab saudi, pemerintah terus melakukan persiapan," ujar Kasubag Informasi dan Humas Direktorat Jenderal Penyelenggaran Haji dan Umroh, Yusuf Prasetyo, kepada Medcom.id, Rabu, 29 April 2020.
 
Salah satu persiapan yang dilakukan ialah mendata jumlah jemaah yang sudah dan belum melunasi biaya perjalanan haji. Namun. ia belum dapat membeberkan secara rinci data jemaah yang belum lunas.

"Pelunasan jemaah haji sampai 30 April 2020," tuturnya.
 
Indonesia diberikan kuota haji sebanyak 221.000 jemaah dari pemerintah Arab Saudi. Kepastian keberangkatan seluruh jemaah haji sesuai kuota, terutama lanjut usia yang rentan terpapar covid-19, diserahkan kepada pemerintah Arab Saudi.
 
Baca: Nasib Haji 2020 Diputuskan Akhir Mei
 
Kemenag akan memantau kondisi terkini untuk memastikan penyelenggaraan Haji 2020. Putusan jadi atau tidaknya penyelenggaran hari diputus Mei karena pemerintah masih menanti kajian otoritas Saudi yang ikut terdampak wabah virus korona (covid-19).
 
"Kementerian Haji (Arab Saudi) akan melakukan kajian dan Insyaallah minggu ke-4 April sudah ada keputusan. Kita tunggu," kata kata Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama (Kemenag) Nizar Ali dalam rapat kerja (raker) bersama Komisi VIII melalui telekonferensi di Jakarta, Rabu, 15 April 2020.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(SUR)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan