Jakarta: Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin akan menghadiri pemakaman mantan Perdana Menteri (PM) Jepang Shinzo Abe. Ma'ruf menyebut Shinzo memiliki peran penting dalam hubungan Jepang dengan Indonesia.
"Sehingga hubungan itu menjadi mitra strategis dan mempererat hubungan persahabatan yang lebih akrab antara masyarakat Indonesia dan masyarakat Jepang," ujar Ma'ruf dalam keterangan videonya, Selasa, 27 September 2022.
Ma'ruf berharap kehadirannya saat ini dapat semakin meningkatkan hubungan Indonesia dengan Jepang. Selain itu, kedua negara telah melakukan berbagai bentuk kerja sama, seperti yang dilakukan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Juli 2022.
"Misalnya, penandatangan protokol perubahan Indonesian-Japan Economic Partnersip agreement (IJEPA) untuk G20 bulan November nanti, di mana Jepang juga akan mengambil bagian dan mendukung G20 seperti kemarin disampaikan oleh perdana menteri," jelas dia.
Ma'ruf menyampaikan beberapa proyek strategis digarap dengan bentuk kerja sama dengan Jepang. Pihaknya juga tengah mendorong kerja sama potensial di bidang ekonomi syariah dan industri halal.
"Dalam bisnis halal ini khususnya antara lain inilah di dalam penyusunan standar pariwisata ramah muslim, standar-standarnya itu di destinasi Jepang dan kemudian juga sertifikasi halal," terang dia.
Jakarta: Wakil Presiden (Wapres)
Ma'ruf Amin akan menghadiri pemakaman mantan Perdana Menteri (PM) Jepang
Shinzo Abe. Ma'ruf menyebut Shinzo memiliki peran penting dalam hubungan Jepang dengan Indonesia.
"Sehingga hubungan itu menjadi mitra strategis dan mempererat hubungan persahabatan yang lebih akrab antara masyarakat Indonesia dan masyarakat Jepang," ujar Ma'ruf dalam keterangan videonya, Selasa, 27 September 2022.
Ma'ruf berharap kehadirannya saat ini dapat semakin meningkatkan hubungan Indonesia dengan Jepang. Selain itu, kedua negara telah melakukan berbagai bentuk kerja sama, seperti yang dilakukan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Juli 2022.
"Misalnya, penandatangan protokol perubahan
Indonesian-Japan Economic Partnersip agreement (IJEPA) untuk G20 bulan November nanti, di mana Jepang juga akan mengambil bagian dan mendukung G20 seperti kemarin disampaikan oleh perdana menteri," jelas dia.
Ma'ruf menyampaikan beberapa proyek strategis digarap dengan bentuk kerja sama dengan Jepang. Pihaknya juga tengah mendorong kerja sama potensial di bidang ekonomi syariah dan industri halal.
"Dalam bisnis halal ini khususnya antara lain inilah di dalam penyusunan standar pariwisata ramah muslim, standar-standarnya itu di destinasi Jepang dan kemudian juga sertifikasi halal," terang dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(AZF)