Jakarta: Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di DPR, Cucun Ahmad Syamsurijal, menyebut MPR membutuhkan pemimpin yang negarawan dan bisa menaungi semua pihak. Ia bersikeras Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar memenuhi kualifikasi tersebut.
"Sosok-sosok itu yang selama ini dibangun oleh ketua umum saya Pak Muhaimin dengan semua para elite parpol," kata Cucun di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 25 Juli 2019.
Cucun mengatakan regulasi saat ini membuat semua partai politik berpeluang menjadi pimpinan MPR. Aistem pemilihan bukan berdasarkan perolehan suara terbanyak di pemilu legislatif.
Namun, menurut dia, peluang Muhaimin menjadi ketua MPR tetap terbuka. Muhaimin juga sudah rajin berkomunikasi dengan pimpinan partai politik.
"Ketua umum (Muhaimin) juga sudah melakukan silaturahmi sejak lama dan membangun MPR ini harus betul-betul ada kesinambungan," ujarnya.
Menurut Cucun, pimpinan MPR harus bisa menyatukan pemikiran wakil rakyat di DPR dan DPD. Hal itu hanya bisa dilakukan oleh orang-orang yang memiliki jiwa kenegarawanan tinggi dan kredibilitas baik.
PKB jadi salah satu partai yang ngotot ingin kursi ketua MPR. Muhaimin hingga kini masih jadi calon tunggal yang diusulkan PKB.
Jakarta: Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di DPR, Cucun Ahmad Syamsurijal, menyebut MPR membutuhkan pemimpin yang negarawan dan bisa menaungi semua pihak. Ia bersikeras Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar memenuhi kualifikasi tersebut.
"Sosok-sosok itu yang selama ini dibangun oleh ketua umum saya Pak Muhaimin dengan semua para elite parpol," kata Cucun di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 25 Juli 2019.
Cucun mengatakan regulasi saat ini membuat semua partai politik berpeluang menjadi pimpinan MPR. Aistem pemilihan bukan berdasarkan perolehan suara terbanyak di pemilu legislatif.
Namun, menurut dia, peluang Muhaimin menjadi ketua MPR tetap terbuka. Muhaimin juga sudah rajin berkomunikasi dengan pimpinan partai politik.
"Ketua umum (Muhaimin) juga sudah melakukan silaturahmi sejak lama dan membangun MPR ini harus betul-betul ada kesinambungan," ujarnya.
Menurut Cucun, pimpinan MPR harus bisa menyatukan pemikiran wakil rakyat di DPR dan DPD. Hal itu hanya bisa dilakukan oleh orang-orang yang memiliki jiwa kenegarawanan tinggi dan kredibilitas baik.
PKB jadi salah satu partai yang ngotot ingin kursi ketua MPR. Muhaimin hingga kini masih jadi calon tunggal yang diusulkan PKB.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(AZF)