Jokowi dan Jusuf Kalla. -- MI/Rommy Pujianto
Jokowi dan Jusuf Kalla. -- MI/Rommy Pujianto

Usai Pelantikan, Jokowi-JK Akan Naik Andong ke Istana Presiden

Patricia Vicka • 20 Oktober 2014 08:15

medcom.id, Jakarta: Usai pelantikan, Presiden Terpilih Joko Widodo (Jokowi) dan wakil presiden, Jusuf Kalla (JK) bakal diarak menggunakkan andong alias kereta kuda. Jokowi dan JK akan diarak oleh masyarakat menuju Istana Negara.
 
"Pak Jokowi dan JK akan diarak menggunakan Andong dari Bundaran HI ke Istana Negara. Masing-masing menaiki satu andong," kata panitia Syukuran Rakyat Salam Tiga Jari, Eva Sundari kepada Metrotvnews.com, Senin (20/10/2014).
 
Eva menambahkan, usai pelantikan, juga akan ada pawai budaya yang menampilkan beragam kesenian daerah. "Nanti ada karnaval budaya, pertunjukan sepuluh Barongsai, penampilan drum band dari Hanura, batik karnaval dan masih banyak lagi penampilan lainnya. Untuk di dalam istana saja iring-iringan ada 300 orang. Itu diluar iring-iringan dimonas," ujar wanita berambut panjang ini.

Eva lantas bercerita, Syukuran Rakyat Salam Tiga Jari adalah acara yang digagas oleh rakyat dan untuk rakyat. Persiapannya sendiri dilakukan dalam waktu singkat. "Acaranya spontan dan digagas oleh banyak orang. Tiap kelompok punya ide acara sendiri. Lalu kami panggil dan satukan idenya. Jadi kami sebagai panitia hanya tinggal "menjahit" acara tersebut," tutur wanita yang digadang-gadang menjadi Menteri Sosial dalam kabinet Jokowi.
 
Para relawan, lanjut Eva secara suka rela menyumbangkan materi, waktu dan tenaga mereka untuk acara ini sehingga tidak ada sepersenpun uang negara yang dipakai. "Semuanya sumbangan rakyat. Tidak pakai duit negara," tutupnya.


 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(YDH)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan