Mantan Menteri ESDM Arcandra Tahar (tengah) menjawab pertanyaan wartawan seusai mengikuti Upacara HUT ke-71 Kemerdekaan RI di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (17/8). Foto: ANTARA FOTO/Yudhi Mahatma.
Mantan Menteri ESDM Arcandra Tahar (tengah) menjawab pertanyaan wartawan seusai mengikuti Upacara HUT ke-71 Kemerdekaan RI di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (17/8). Foto: ANTARA FOTO/Yudhi Mahatma.

Presiden Diminta Pikirkan Matang Jika Ingin Kembalikan Arcandra Jadi Menteri ESDM

charles meikiansyah • 10 September 2016 03:54
medcom.id, Jakarta: Ketua DPP Partai NasDem Martin Manurung menyarankan agar Presiden Joko Widodo berpikir matang dalam mengambil keputusan seputar polemik pengembalian Arcandra Tahar sebagai Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral.
 
Hal ini disampaikannya dalam menyikapi perkembangan pasca disahkannya Arcandra Tahar sebagai warga negara Indonesia (WNI) oleh pemerintah.
 
"Saya meminta kepada Bapak Presiden Jokowi untuk memikirkan hal tersebut masak-masak. Tujuannya agar kabinet tidak menjadi tempat keluar-masuk orang, nanti seperti pos ronda," kata Martin Manurung, di Jakarta, Jumat (9/9/2016).

Kembalinya status WNI Arcandra dengan proses yang istimewa, menurut Martin, sudah merupakan penghargaan yang tinggi dari negara.
 
"Tidak semua anak bangsa memperoleh keistimewaan seperti yang diberlakukan untuk Pak Arcandra. Banyak anak bangsa yang juga cerdas dan kehilangan kewarganegaraannya akan tetapi masih kesulitan untuk memperoleh WNI kembali," lanjut Martin.
 
Keahlian dan kecerdasan Arcandra bisa tetap dibaktikan kepada negara, meskipun apabila yang bersangkutan tidak berada di kabinet.
 
"Menurut saya, beliau masih bisa mendarmabaktikan keahlian dan kecerdasannya, misalnya sebagai Penasihat Presiden atau di lembaga negara lainnya," jelas Martin.
 
Namun demikian, tentu penentuan siapapun yang membantu Presiden dalam kabinet merupakan hak prerogatif Presiden.
 
"Sebagai Partai Politik pendukung pemerintah, tentu kami akan mendukung apapun keputusan Presiden. Apalagi kabinet merupakan hak prerogatif Presiden. Perihal Pak Arcandra ini, saya hanya memberikan saran yang menurut saya terbaik untuk bapak Presiden," pungkas Martin.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(DEN)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan