"Apakah komitmen kita berubah untuk tetap mendukung administratif pemerintahan Jokowi-Maruf sampai Pemilu 2024? Saya katakan kita tidak pernah berubah saudara-saudara," kata Ketua Umum (Ketum) NasDem Surya Paloh di NasDem Tower, Gondangdia, Jakarta, Senin, 17 Oktober 2022.
Surya Paloh tak mempermasalahkan jika ada pihak yang menilai NasDem mengkhianati Jokowi. Namun, isu liar tersebut tak akan mempengaruhi keputusan NasDem mencalonkan Anies dan kesetiaan terhadap Jokowi.
"Niat baik kita tidak bisa ditawar-tawar. Semangat kita ya itu lah kita, komitmen kita ya memang demikian," ungkap dia.
			Baca juga: Deklarasikan Anies, Surya Paloh: Sekali Layar Terkembang Surut Kita Ke Belakang | 
		
Bahkan, komitmen setia mendukung pemerintahan Jokowi-Maruf dilakukan jauh hari sebelum mendeklarasikan Anies. NasDem selalu menempatkan diri sebagai sahabat sejati Jokowi.
"Sejak dua tahun yang lalu saya katakan, NasDem selalu menempatkan posisi sebagai sahabat sejati koalisi pemerintahan Jokowi," ujar dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
                    Google News
                
            Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id