medcom.id, Jakarta: Sekretaris Jenderal Partai Hanura Syarifuddin Suding mengaku tak bisa berbuat banyak ketika ada anggota DPD yang ingin bergabung dengan partainya. Menurut dia, itu hak setiap orang.
"Setiap warga negara punya hak untuk berserikat, berkumpul, masuk organisasi termasuk ke Partai Hanura," kata Syarifuddin, Senin (23/1/2017).
Selain itu, tidak ada undang-undang yang melarang anggota DPD masuk partai. "Hanura tidak punya kemampuan untuk menolak," tambah dia.
Syarifuddin memastikan, masuknya anggota DPD ke Hanura tidak akan memengaruhi suara si anggota di lembaga DPD. Dia mengklaim suara di DPD malah lebih kuat.
Diketahui, sekira 27 anggota DPD masuk kepengurusan Hanura. Misalnya I Gede Pasek Suardika, menjabat Wakil Ketua Umum Partai Hanura.
medcom.id, Jakarta: Sekretaris Jenderal Partai Hanura Syarifuddin Suding mengaku tak bisa berbuat banyak ketika ada anggota DPD yang ingin bergabung dengan partainya. Menurut dia, itu hak setiap orang.
"Setiap warga negara punya hak untuk berserikat, berkumpul, masuk organisasi termasuk ke Partai Hanura," kata Syarifuddin, Senin (23/1/2017).
Selain itu, tidak ada undang-undang yang melarang anggota DPD masuk partai. "Hanura tidak punya kemampuan untuk menolak," tambah dia.
Syarifuddin memastikan, masuknya anggota DPD ke Hanura tidak akan memengaruhi suara si anggota di lembaga DPD. Dia mengklaim suara di DPD malah lebih kuat.
Diketahui, sekira 27 anggota DPD masuk kepengurusan Hanura. Misalnya I Gede Pasek Suardika, menjabat Wakil Ketua Umum Partai Hanura.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(TRK)