Jakarta: Kepala Staf Umum Tentara Nasional Indonesia, Letnan Jenderal Joni Supriyanto meyakini sosok Komjen Idham Azis bisa memperkuat sinergi TNI dan Polri jika terpilih sebagai Kapolri. Joni menggambarkan Idham sebagai pejabat Polri yang mempunyai hubungan baik dengan TNI.
"Saya kira pemilihan Pak Idham sebagai Kapolri akan membuat sinergi TNI/Polri semakin kuat. Apalagi saya dan beliau pernah bekerja bersama dalam pengamanan wilayah Jakarta," kata Joni saat dikonfirmasi, Senin, 28 Oktober 2019.
Joni menjelaskan kerjasama itu terjadi ketika dirinya menjabat Pangdam Jaya dan Idham sebagai Kapolda Metro pada tahun lalu. Mereka bahu-membahu dalam mengamankan wilayah Jakarta saat pagelaran Asian Games dan Asian Para Games.
Joni memastikan saat pagelaran internasional tersebut TNI-Polri sangat solid hingga tidak ada gangguan berarti terhadap para tamu dari negara lain.
"Di saat itulah kami menunjukkan bahwa TNI/Polri begitu kompak dalam pengaman Jakarta yang sedang dikunjungi atlet-atlet terbaik Asia. Sehingga dunia internasional dapat melihat Indonesia aman," jelas Joni.
Joni mengaku sangat mengenal sosok Idham melalui intensitas berdiskusi dalam beberapa pekerjaan. Lulusan Akmil 1986 ini menambahkan bahwa Idham sangat menjunjung pepatah Jawa yang berbunyi 'sepi ing pamrih rame ing gawe' (bekerja keras namun tak mengharapkan pujian atau penghargan).
Joni merasa yakin di bawah kepimpinan Idham Azis, Polri akan semakin maju dan profesional. "Pak Idham adalah seorang pemimpin yang sangat percaya kepada anak buahnya dan dia pasti akan mendelegasikan wewenang dengan baik kepada bawahannya," ungkap Joni.
Jakarta: Kepala Staf Umum Tentara Nasional Indonesia, Letnan Jenderal Joni Supriyanto meyakini sosok Komjen Idham Azis bisa memperkuat sinergi TNI dan Polri jika terpilih sebagai Kapolri. Joni menggambarkan Idham sebagai pejabat Polri yang mempunyai hubungan baik dengan TNI.
"Saya kira pemilihan Pak Idham sebagai Kapolri akan membuat sinergi TNI/Polri semakin kuat. Apalagi saya dan beliau pernah bekerja bersama dalam pengamanan wilayah Jakarta," kata Joni saat dikonfirmasi, Senin, 28 Oktober 2019.
Joni menjelaskan kerjasama itu terjadi ketika dirinya menjabat Pangdam Jaya dan Idham sebagai Kapolda Metro pada tahun lalu. Mereka bahu-membahu dalam mengamankan wilayah Jakarta saat pagelaran Asian Games dan Asian Para Games.
Joni memastikan saat pagelaran internasional tersebut TNI-Polri sangat solid hingga tidak ada gangguan berarti terhadap para tamu dari negara lain.
"Di saat itulah kami menunjukkan bahwa TNI/Polri begitu kompak dalam pengaman Jakarta yang sedang dikunjungi atlet-atlet terbaik Asia. Sehingga dunia internasional dapat melihat Indonesia aman," jelas Joni.
Joni mengaku sangat mengenal sosok Idham melalui intensitas berdiskusi dalam beberapa pekerjaan. Lulusan Akmil 1986 ini menambahkan bahwa Idham sangat menjunjung pepatah Jawa yang berbunyi 'sepi ing pamrih rame ing gawe' (bekerja keras namun tak mengharapkan pujian atau penghargan).
Joni merasa yakin di bawah kepimpinan Idham Azis, Polri akan semakin maju dan profesional. "Pak Idham adalah seorang pemimpin yang sangat percaya kepada anak buahnya dan dia pasti akan mendelegasikan wewenang dengan baik kepada bawahannya," ungkap Joni.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(DEN)