Kondisi Gran Max usai kecelakaan. Foto: Antara
Kondisi Gran Max usai kecelakaan. Foto: Antara

Update Korban Kecelakaan KM 58 Tol Cikampek: 12 Jenazah Berhasil Diidentifikasi

Muhammad Syahrul Ramadhan • 15 April 2024 16:40
Jakarta: Tim Disaster Victim Identification (DVI) Mabes Polri merilis hasil identifikasi 12 korban tewas dalam kecelakaan maut di Tol Jakarta-Cikampek KM 58. Korban terdiri dari 7 laki-laki dan lima perempuan.
 
"Hari ini, DVI Polri telah memeriksa 12 jenazah korban kecelakaan yang terdiri dari tujuh jenazah laki-laki dan lima jenazah perempuan," kata Kepala Pusat Kedokteran Kesehatan (Kapusdokkes) Polri Irjen Asep Hendradiana di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur seperti dikutip dari Antara, Senin, 15 April 2024.
 
Keduabelas jenazah ini merupakan penumpang mobil Gran Max yang hangus terbakar. Salah satu korban yang pertama berhasil diidentifikasi bernama Najwa Ghefira (21). Pemeriksaan Najwa berdasarkan pemeriksaan gigi.

Berikut identitas ke-12 korban kecelakaan yang telah berhasil teridentifikasi:
  1. Najwa Ghefira, perempuan, 21 tahun, berdasarkan pemeriksaan gigi.
  2. Eva Daniawati, perempuan, 30 tahun, asal Kabupaten Ciamis, berdasarkan deoxyribo nucleic acid (DNA).
  3. Sendi Handian, laki-laki, 18 tahun, asal Kabupaten Ciamis, berdasarkan DNA
  4. Aisya Hasna Humaira, perempuan, 18 tahun, asal Kota Depok, berdasarkan DNA
  5. Azfar Waldan Rabbani, laki-laki, 14 tahun, asal Kabupaten Ciamis, berdasarkan DNA
  6. Ukar Karmana, laki-laki, 55 tahun, asal Kabupaten Ciamis, berdasarkan DNA
  7. Zihan Windiansyah, laki-laki, 25 tahun, asal Kabupaten Ciamis, berdasarkan DNA
  8. Jasmine Mufidah Zulfa, perempuan, 10 tahun, asal Kota Depok, berdasarkan DNA
  9. Nina Kania, perempuan, 31 tahun, asal Kabupaten Ciamis, berdasarkan pemeriksaan gigi dan properti
  10. Ahim Romansah, laki-laki, 38 tahun, asal Kabupaten Ciamis, berdasarkan DNA
  11. Rizki Prastya, laki-laki, 22 tahun, asal Kabupaten Clamis, berdasarkan DNA
  12. Muhamad Nurzaki, laki-laki, 21 tahun, asal Kabupaten Ciamis, berdasarkan DNA.
 
Baca juga: Polisi: Sopir Gran Max Mengalami Microsleep, Picu Kecelakaan di KM 58 Tol Cikampek

 
Kecelakaan maut yang mengakibatkan 12 orang meninggal  ini terjadi di jalur contraflow arah Cikampek, Senin, 8 April 2024 pukul 07.04 WIB. Kecelakaan bermula ketika sebuah mini bus dari arah Jakarta ke arah timur oleng dan menabrak bus dari arah berlawanan.
 
Kecelakaan ini melibatkan tiga kendaraan. Yakni Daihatsu Grand Max, Daihatsu Terios, dan bus Prima Jasa B 7655 TGD.
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(RUL)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan