Ilustrasi/Medcom.id
Ilustrasi/Medcom.id

BPOM: Kebakaran Terjadi saat Peremajaan Panel Listrik

Siti Yona Hukmana • 19 Juli 2021 08:57
Jakarta : Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menjelaskan peristiwa kebakaran di Gedung BPOM, Jakarta Pusat. Insiden itu terjadi sekitar pukul 21.30 WIB pada Minggu, 18 Juli 2021. 
 
"Saat kejadian sedang dilakukan pekerjaan peremajaan panel listrik," demikian pernyataan resmi BPOM, Senin, 19 Juli 2021. 
 
Kebakaran terjadi di Lantai 1 Gedung F Barat. Api disebut dipadamkan sekitar pukul 22.00 WIB dengan melibatkan delapan unit mobil pemadam kebakaran dan sembilan unit mobil penunjang dari Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Baca: Gedung BPOM Terbakar, 17 Mobil Pemadam Dikerahkan
 
"Dalam peristiwa kebakaran tersebut tidak menimbulkan korban jiwa," bunyi pernyataan resmi itu. 
 
Kerusakan terjadi di satu ruangan dan tidak mengganggu fungsi pelayanan di BPOM. Penyebab kebakaran masih dalam pendalaman penyelidikan Kepolisian Sektor Johar Baru. Begitu juga jumlah kerugian akibat peristiwa tersebut. Polisi telah memasang garis kuning di lokasi kejadian. 

 
(ADN)




LEAVE A COMMENT
LOADING

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif