Jakarta: Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Istiono menyebut arus balik lebaran 2021 berjalan normal. Sebab, masyarakat kembali dari daerah asal menuju Jakarta secara bertahap.
"Kalau kita lihat fluktuasi dari pada arus balik baik dari dari Jawa maupun dari Sumatra, sudah empat hari yang lalu sudah normal. Arus kendaraan lebih kurang 100 ribu kendaraan yang sudah masuk ke Jakarta," kata Istiono dalam keterangan tertulis, Senin, 24 Mei 2021.
Istiono menyebut arus kendaraan sempat naik beberapa hari terakhir. Namun, kenaikan volume kendaran pemudik tidak menyebabkan kepadatan lalu lintas. Baik jalur dari arah sejumlah provinsi di Jawa maupun dari Sumatra.
Dia menyebut volume arus kendaraan dari Jawa menuju Jakarta sempat naik 11 persen. Pada Minggu malam, 23 Mei 2021, volume kendaraan naik 6 persen.
"Yang arus dari Sumatra menuju Jakarta kemarin mengalami kenaikan 22 persen. Dan hari ini mengalami penurunan 20 persen,” jelasnya.
Baca: 2,6 juta Kendaraan Keluar Jakarta Sepanjang Musim Lebaran 2021
Dia menyebut kebijakan pengetatan arus balik Lebaran 2021 berakhir pada Senin, 24 Mei 2021. Polri menunggu keputusan pemerintah untuk memperpanjang atau menyetop kebijakan pengetatan pengawasan pascamudik.
"Apakah kebijakan pengetatan dilanjut sampai 31 Mei atau tidak? Kita laksanakan kebijakan dari pemerintah," kata Istiono.
Jakarta: Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas)
Polri Irjen Istiono menyebut arus balik lebaran 2021 berjalan normal. Sebab, masyarakat kembali dari daerah asal menuju Jakarta secara bertahap.
"Kalau kita lihat fluktuasi dari pada arus balik baik dari dari Jawa maupun dari Sumatra, sudah empat hari yang lalu sudah normal. Arus kendaraan lebih kurang 100 ribu kendaraan yang sudah masuk ke Jakarta," kata Istiono dalam keterangan tertulis, Senin, 24 Mei 2021.
Istiono menyebut arus kendaraan sempat naik beberapa hari terakhir. Namun, kenaikan volume kendaran
pemudik tidak menyebabkan kepadatan lalu lintas. Baik jalur dari arah sejumlah provinsi di Jawa maupun dari Sumatra.
Dia menyebut volume arus kendaraan dari Jawa menuju
Jakarta sempat naik 11 persen. Pada Minggu malam, 23 Mei 2021, volume kendaraan naik 6 persen.
"Yang arus dari Sumatra menuju Jakarta kemarin mengalami kenaikan 22 persen. Dan hari ini mengalami penurunan 20 persen,” jelasnya.
Baca:
2,6 juta Kendaraan Keluar Jakarta Sepanjang Musim Lebaran 2021
Dia menyebut kebijakan pengetatan arus balik Lebaran 2021 berakhir pada Senin, 24 Mei 2021. Polri menunggu keputusan pemerintah untuk memperpanjang atau menyetop kebijakan pengetatan pengawasan pascamudik.
"Apakah kebijakan pengetatan dilanjut sampai 31 Mei atau tidak? Kita laksanakan kebijakan dari pemerintah," kata Istiono.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(SUR)