Codemasters
Codemasters

Codemaster Siap Luncurkan Game F1 2014 di Awal 2015

14 Agustus 2014 20:10
medcom.id: Codemaster sejak beberapa tahun terakhir rupanya tidak ingin ketinggalan dalam melakukan update pada konsol game Formula 1. Untuk game F1 2014 pun, mereka sudah siap merilisnya.Kali ini platform konsol seperti Xbox 360, PlayStation 3 dan basis Personal Computer (PC), siap diluncurkan pada 17 Oktober 2014 nanti secara bertahap hingga awal 2015.
 
Tapi tentunya pengembang tidak akan membiarkan konsumen game dunia merasa kecewa, lantaran musim 2014 sebentar lagi akan berakhir. Lantaran ketika musim 2015 berjalan nanti, game ini bisa di update melalui jaringan internet dan gamers pun bisa memainkan game versi 2015. Meski belum ada spesifikasi minimal untuk platform PC.
 
"Game ini akan kami luncurkan pada akhir tahun 2014, kemudian akan kami lakukan update pada awal 2015, agar konsumen kami tetap bisa memainkan game yang sesuai dengan tahun berjalan. Tujuannya agar mereka bisa merasakan adrenalin yang ada di musim tersebut," jelas pernyataan dari Codemasters.

Pastinya gameplay serta agresifitas mobil pada pengendalian, akan terasa berbeda dengan game-game F1 sebelumnya. Dimana perubahan kapasitan mobl dairi 2,400 cc ke 1,500cc turbocharged, sirkuit baru dan beberapa hal lain yang tidak terdapat di game yang tahun-tahun sebelumnya.
 
Perubahan yang mendasar juga akan terlihat pada susunan pembalap yang tahun 2014. Sementara untuk update yang dilakukan untuk musim kompetisi 2015, tidak akan berubah banyak. Diprediksi hanya akan mengalami perubahan pada sisi sponsorship dan update susunan pembalap.
 
Hal yang paling istimewa adalah karena beberapa pembalap legenda di Formula 1 juga disediakan dalam game ini. Tentu dengan konfigurasi berbeda dari pembalap yang sedang dikontrak di musim berjalan.
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(UDA)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan