"Ini penting karena kita ada hari ini bisa menjadi jurnalis tidak lepas dari senior-senior yang memberi ilmu," kata CEO Media Group Muhammad Mirdal Akib dalam Medcom Hari Ini, Rabu, 16 Maret 2022.
Mirdal mengatakan tongkat estafet jurnalistik Media Group Network dioper dari generasi ke generasi. Eksistensi Media Group Network solid berkat bimbingan para pendahulu.
Baca: Wartawan Media Group Bersaing Ketat di Journalist Day 2022
Mirdal menyebut apresiasi juga diberikan bagi para jurnalis. Ada sejumlah kategori yang dilombakan dan dinilai para dewan juri.
"Apresiasi itu bagi pekerja media yang terlibat langsung dalam produksi konten dan yang tidak secara langsung memberi support lahirnya karya media," jelas dia.
Menurut Mirdal, jurnalis di depan layar dan di balik layar sama-sama penting. Keduanya ibarat dua sisi mata koin yang tak terpisahkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id