Petugas pemadam kebakaran dan Polres Pelabuhan Tanjung Priok kembali menemukan dua korban kebakaran kapal di Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara. Medcom.id/Yurike
Petugas pemadam kebakaran dan Polres Pelabuhan Tanjung Priok kembali menemukan dua korban kebakaran kapal di Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara. Medcom.id/Yurike

Bertambah, Korban Meninggal Kebakaran Kapal di Muara Baru Jadi 3 Orang

Yurike Budiman • 07 Mei 2024 08:03
Jakarta: Petugas pemadam kebakaran dan Polres Pelabuhan Tanjung Priok kembali menemukan dua korban kebakaran kapal di Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara, pada Senin malam, 6 Mei 2024. Kedua korban ditemukan di dalam ruang mesin dalam kondisi meninggal dunia.
 
Kedua korban, yakni Antonius Monas Silab, 30, yang berprofesi sebagai mekanik freezer, dan Khoirul Umam Reza, 24, kepala kamar mesin KM Rezeki Melimpah 18. Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Ferikson Tampubolon mengatakan keduanya merupakan korban terakhir, setelah sebelumnya ditemukan satu korban lain.
 
"Kemarin saya dapat informasi ada dua korban luka (selamat) dan tiga korban yang ditemukan (meninggal), salah satunya adalah kepala kamar mesin dan dua merupakan ABK-nya," kata Ferikson di lokasi, Senin malam, 6 Mei 2024.

Pihaknya akan menggandeng Puslabfor Polri untuk menyelidiki penyebab kebakaran yang menghanguskan tiga kapal pencari ikan itu.
 
Baca Juga: Satu Korban Tewas Kebakaran Kapal Muara Baru Ditemukan

Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakut, Eko Budhi, mengatakan ketiga korban mengalami luka bakar. Ketiganya diduga kehabisan oksigen di dalam ruang mesin akibat asap kebakaran.
 
"Kehabisan oksigen, enggak ada luka bakar sih, biasanya kalau luka bakar tuh kulitnya hitam semua, ini tidak. Korban dapat dikenali," jelas Eko.
 
Ketiganya ditemukan dalam kondisi yang berbeda-beda. Korban pertama kondisinya terkena reruntuhan dan korban kedua terkena air. "Yang terakhir tertimpa oleh fiber, jadi agak susah prosesnya, kita harus potong dulu fibernya," kata Eko.

 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(AZF)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan