medcom.id, Jakarta: Kapolda Metro Jaya Irjen Unggung Cahyono mengaku sudah menurunkan 360 anggota bekerja sama dengan jajaran Polres untuk menumpas penjahat jalanan. Dia mengklaim jajarannya sudah membekuk 48 tersangka kejahatan jalanan, termasuk begal motor.
“Tujuh di antaranya dilumpuhkan meninggal dunia lantaran membahayakan anggota dan masyarakat,” kata Unggung saat meninjau lokasi razia di depan Kampus BSI, Jalan Margonda, Kota Depok, Rabu (25/2/2015) malam.
Dari penangkapan itu, Unggung menambahkan, pihaknya menyita barang bukti kejahatan berupa sepeda motor sebanyak 140 unit, mobil 21 unit, senjata api 14 pucuk satu diantaranya senpi organik, satu pucuk senjata air soft guns, serta 12 senpi rakitan.
Aksi begal sepeda motor semakin meresahkan masyarakat. Terakhir, begal beraksi di Pondok Aren, Tangerang Selatan, Banten, dan di Kemayoran, Jakarta Pusat. Begal di Pondok Aren diperkirakan ada empat orang dan di Kemayoran dua orang.
Satu begal di Pondok Aren tewas dibakar massa, sementara tiga lainnya berhasil kabur. Korban dua orang selamat, meski mengalami luka akibat senjata tajam. Sedangkan kejadian di Kemayoran, pelaku dihajar massa hingga kakinya pincang.  
  
  
    medcom.id, Jakarta: Kapolda Metro Jaya Irjen Unggung Cahyono mengaku sudah menurunkan 360 anggota bekerja sama dengan jajaran Polres untuk menumpas penjahat jalanan. Dia mengklaim jajarannya sudah membekuk 48 tersangka kejahatan jalanan, termasuk begal motor. 
“Tujuh di antaranya dilumpuhkan meninggal dunia lantaran membahayakan anggota dan masyarakat,” kata Unggung saat meninjau lokasi razia di depan Kampus BSI, Jalan Margonda, Kota Depok, Rabu (25/2/2015) malam. 
Dari penangkapan itu, Unggung menambahkan, pihaknya menyita barang bukti kejahatan berupa sepeda motor sebanyak 140 unit, mobil 21 unit, senjata api 14 pucuk satu diantaranya senpi organik, satu pucuk senjata air soft guns, serta 12 senpi rakitan.
Aksi begal sepeda motor semakin meresahkan masyarakat. Terakhir, begal beraksi di Pondok Aren, Tangerang Selatan, Banten, dan di Kemayoran, Jakarta Pusat. Begal di Pondok Aren diperkirakan ada empat orang dan di Kemayoran dua orang. 
Satu begal di Pondok Aren tewas dibakar massa, sementara tiga lainnya berhasil kabur. Korban dua orang selamat, meski mengalami luka akibat senjata tajam. Sedangkan kejadian di Kemayoran, pelaku dihajar massa hingga kakinya pincang. 
Cek Berita dan Artikel yang lain di 
            
                
                
                    Google News
                
            Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id(TRK)